Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Man United Vs Liverpool, Robertson Puji Rekan Senegara

Laga antara Liverpool melawan Manchester United baru akan digelar di Stadion Old Trafford pada Minggu (20/10/2019).

Dalam laga tersebut, bakal terjadi pertarungan antar-dua pemain timnas Skotlandia. Mereka adalah gelandang andalan Manchester United, Scott McTominay, dan bek kiri Liverpool, Andy Robertson.

McTominay menjadi pilar utama klub berjulukan Setan Merah lantaran sudah turun dalam delapan pertandingan.

Namun, performanya tak banyak membantu Man United, yang saat ini terpuruk di peringkat ke-12 klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020.

Meskipun timnya tak tampil impresif pada musim ini, penampilan McTominay menuai pujian dari Andy Robertson.

"McTominay tampil bagus pada setiap musim bersama Manchester United. Saya pikir dia bisa membawa diri dengan baik," tutur Robertson dikutip BolaSport dari Goal.

"Saya tak sabar berhadapan dengannya Minggu nanti, jelas saya berharap untuk bisa berhadapan dengannya," ujarnya.

Musim ini kedua klub berada dalam kondisi berbeda. Liverpool kini berada di puncak klasemen sementara dengan meraih 24 poin hasil sapu bersih 8 kemenangan di semua laga Liga Inggris.

Sementara itu, Manchester United harus terseok-seok di papan bawah menempati peringkat ke-12 klasemen sementara dengan hanya mengantongi 9 poin.

Meski demikian, dalam catatan pertemuan antara kedua klub, Liverpool sejatinya belum pernah merasakan kemenangan di Old Trafford dalam lima laga terakhir.

Atas kondisi tersebut, Robertson merasa termotivasi untuk mencoreng kemenangan Setan Merah atas Liverpool di kandang.

"Saya pikir apa yang membuat laga ini begitu istimewa adalah bahwa ini merupakan pertandingan bersejarah selama bertahun-tahun," ujar Robertson.

"Tentu saja, saya harap bisa memberikan penampilan terbaik,"tutur Robertson.

Beruntung Anthony Martial, Luke Shaw, dan Aaron Wan-Bissaka diprediksi sudah bisa dimainkan oleh Ole Gunnar Solskjaer.

Sementara dari kubu Liverpool ada kemungkinan Mohamed Salah dan Alisson Becker diragukan tampil karena masih dalam masa pemulihan cedera. (Henrikus Ezra)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/17/16200008/jelang-man-united-vs-liverpool-robertson-puji-rekan-senegara

Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke