Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Presiden Esports 2020 Resmi Dibuka

Kick-off Piala Presiden Esports 2020 digelar di Tennis Indoor Stadium, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Kegiatan dibuka dengan seremoni yang dihadiri Menkominfo Rudiantara, Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf, dan Sesmenpora Gatot S Dewa Broto.

Selain itu, hadir pula Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, dan Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden Esports 2020, Giring Ganesha.

"Hari ini secara resmi kami memulai seluruh rangkaian Piala Presiden Esports 2020," kata Giring.

"Kami berharap Esports dan para atletnya di Indonesia terus berkembang dan membawa prestasi bagi bangsa," tutur dia.

Acara pembukaan Piala Presiden Esports 2020 dimeriahkan dengan babak grand final Turnamen Free Fire Indonesia Masters Season 2.

Free Fire menjadi salah satu nomor game internasional yang akan dipertandingkan pada Piala Presiden Esports 2020.

Piala Presiden Esports 2020 juga akan mempertandingkan satu game karya anak bangsa.

Pemilihan game karya anak Tanah Air itu masih dikurasi oleh Dewan Kurasi Game Nasional.

Lima game nasional yang sudah lolos tahap pertama yakni Battle of Satria Dewa, e-Sports Manager, Lokapala, Pirate Mobile War, dan Ultra Space Battle Brawl.

"Ada sejumlah parameter yang menjadi pertimbangan dewan kurasi, di mana Bekraf dan Kemenkominfo terlibat penuh dalam tiap prosesnya," tutur dia.

Piala Presden Esports 2020 juga akan diikuti oleh klub-klub dari Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam, Filipina, dan Kamboja.

Setelah kick-off, Piala Presiden Esports 2020 akan masuk ke tahap kualifikasi, baik kualifikasi regional negara-negara Asia Tenggara maupun nasional.

Final kualifikasi di Thailand akan berlangsung pada 19 Oktober 2019. Final kualifikasi Vietnam pada 26 Oktober 2019.

Final kualifikasi Malaysia dan Singapura masing-masing pada 14 dan 15 Desember 2019.

Sementara itu, final kualifikasi Filipina dan Kamboja masing-masing pada 21 dan 22 Desember 2019.

Tahap kualifikasi nasional, akan dibagi menjadi dua wilayah, yaitu Indonesia Timur dan Indonesia Barat.

Final kualifikasi Indonesia Timur diadakan di Surabaya pada 11-12 Januari 2020 dan final Kualifikasi Indonesia Barat diselenggarakan di Bandung pada 18-19 Januari 2020.

Terakhir, babak grand final akan mempertemukan semua juara final kualifikasi pada 1-2 Februari 2020 di Jakarta.

Sementara itu, penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2020 juga membuka keran dukungan dari berbagai sponsor untuk terlibat dalam pengembangan esports di Indonesia.

Sokongan penuh diberikan oleh BCA dan Blibli.com sebagai sponsor utama Piala Presiden Esports 2020.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/13/20420078/piala-presiden-esports-2020-resmi-dibuka

Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke