Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Resmi Pinjamkan "Messi Jepang" ke Mallorca

KOMPAS.com - Real Madrid secara resmi meminjamkan gelandang anyar mereka, Takefusa Kubo, ke RCD Mallorca.

Kubo yang didatangkan pada musim panas 2019 rencananya akan memperkuat tim B Real Madrid, Castilla.

Namun, menjelang bergulirnya musim 2019-2020, pihak klub akhirnya mempunyai rencana tersendiri untuk pemain berusia 18 tahun itu.

Kubo pun tidak jadi memperkuat Castilla dan dipinjamkan ke Mallorca selama satu musim.

"RCD Mallorca dan Real Madrid mencapai kesepakatan untuk transfer Takefusa Kubo hingga 30 Juni 2020," tulis pernyataan resmi Mallorca.

"Kubo akan berlatih dengan rekan barunya besok (Jumat)," ucap mereka.

Klub yang bermarkas di Stadion Iberostar itu mengakui bahwa Kubo adalah salah satu aset besar di dunia sepak bola.

Meski usianya baru 18 tahun, Kubo sudah melakoni debutnya bersama timnas senior Jepang.

Kesempatan itu datang saat Jepang berhadapan dengan El Savador pada laga persahabatan yang dihelat di Miyagi Stadium (9/6/2019).

Selain itu, Kubo juga pernah menimba ilmu di akademi Barcelona, La Masia, selama kurang lebih lima tahun.

Bergabung pada 2011, Kubo akhirnya memutuskan keluar setelah Barcelona tersandung masalah perekrutan pemain di bawah umur.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu juga pernah mencetak gol di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Saat itu, Kubo membawa timnya, FC Tokyo, menang 4-2 atas Bhayangkara FC pada laga peringatan 60 tahun hubungan bilateral Indonesia-Jepang, 27 Januari 2018.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane akhirnya kepincut mendatangkan talenta muda Jepang itu pada musim panas ini.

Sepanjang musim 2018-2019, Kubo telah mencatatkan 13 penampilan bersama FC Tokyo di di semua ajang dan berhasil menciptakan tujuh gol.

"Dia (Kubo) masih sangat muda dan kami harus sabar dengan perkembangannya," ujar Zidane.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/23/10363908/real-madrid-resmi-pinjamkan-messi-jepang-ke-mallorca

Terkini Lainnya

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke