Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Trio Penyerang Barcelona Masih Cedera, Neymar Merapat?

KOMPAS.com - Nasib sial menimpa Barcelona seusai penyerang sayap mereka, Ousmane Dembele, mengalami cedera.

Kabar tersebut langsung dikonfirmasi oleh situs resmi klub pada Selasa (20/8/2019).

"Sebuah pemeriksaan medis menerangkan bahwa Ousmane Dembele didiagnosa mengalami masalah hamstring pada kaki kirinya. Pemain timnas Perancis itu akan menepi selama lima pekan," demikian pernyataan Barcelona.

Dengan kejadian ini, Barcelona menambah daftar pemain mereka yang mengalami cedera.

Sebelumnya, Lionel Messi dan Luis Suarez terlebih dulu menepi.

Maka dari itu, Barcelona tinggal menyisakan Antoine Griezmann di lini depan.

Namun masalahnya, performa Griezmann masih angin-anginan.

Ia hanya mencetak satu gol saat Barcelona melakoni laga pramusim melawan Napoli.

Dilansir BolaSport, Barcelona kini membidik target lama mereka, Neymar, demi menambah daya gedor serangan.

Blaugrana akan melakukan upaya terakhir untuk menggaet penyerang timnas Brasil itu.

Barcelona dan Paris Saint-Germain (PSG) sudah melakukan pertemuan pekan lalu.

Dalam pertemuan itu, belum disepakati soal nominal transfer Neymar atau pemain yang disertakan dalam paket pembelian.

Posisi Neymar di PSG memang sudah tak kondusif. Ia dikeluarkan dari skuad dalam dua laga awal PSG di Liga Perancis musim ini.

Pendukung PSG bahkan sudah mendesak jebolan akademi Santos itu untuk angkat kaki secepatnya dari Parc des Princes.

Spanduk bertuliskan "Neymar, pergilah" dibentangkan saat PSG melawan Rennes pada pekan perdana Liga Perancis 2019-2020.

Ditambah lagi, pihak PSG sudah menyingkirkan semua atribut yang berbau Neymar dari toko resmi klub.

Akhir-akhir ini, jurnalis olahraga asal Brasil, Marcelo Bechler, memberi bocoran terkait rumor kepindahan Neymar.

Bechler, yang bekerja untuk Turner dan Radio Itatiaia, mengatakan bahwa penyerang timnas Brasil itu hanya mempunyai dua pilihan, yakni hijrah ke Barcelona atau Real Madrid.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/20/19200048/trio-penyerang-barcelona-masih-cedera-neymar-merapat-

Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke