Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Borneo FC Vs PSM Makassar, Tim Juku Eja Takluk di Segiri

KOMPAS.com - PSM Makassar menelan kekalahan saat melakoni laga pekan ke-13 Liga 1 2019 melawan Borneo FC.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (10/8/2019), PSM takluk 0-2 dari tuan rumah, Borneo FC.

Dua gol Borneo FC diborong olah Terens Puhiri (28', dan 34').

Dilansir dari BolaSport.com, pertandingan berjalan dengan tempo sedang sejak awal babak pertama.

Borneo FC menggunakan serangan dari sayap untuk menggempur pertahanan PSM Makassar.

Strategi ini membuahkan hasil bagi Borneo FC.

Terens Puhiri mampu mencetak gol pada menit ke-28 setelah meneruskan umpan dari Abdul Rahman.

Pada menit ke-34, pemain asal Papua itu kembali menambah keunggulan Pesut Etam.

Kali ini, gol Terens Puhiri tercipta lewat tendangan keras bola liar di kotak penalti PSM Makassar.

Skor 2-0 untuk keunggulan Borneo FC atas PSM Makassar menutup jalannya pertandingan babak pertama.

Pada babak kedua, kedua tim sama-sama melakukan pergantian pemain.

Peluang emas dimiliki oleh Borneo FC pada menit ke-65.

Namun, sepakan voley Wildansyah dari luar kotak penalti masih mampu ditepis oleh Rivky Mokodompit.

PSM Makassar mulai mendominasi ketika laga memasuki menit ke-70.

Akan tetapi, upaya PSM tak membuahkan hasil hingga laga selesai.

Skor 2-0 untuk kemenangan Borneo FC atas PSM Makassar menutup jalannya pertandingan.

Dengan hasil ini, Borneo FC berhak naik ke peringkat keenam klasemen dengan koleksi 19 poin.

Sementara itu, PSM tertahan di posisi 12 klasemen dengan 13 poin.

Susunan Pemain:

Borneo FC (4-3-3): 1- Nadeo Arga Winata;7- Abdul Rahman, 4-Wildansyah, 19-Javlon Guseynov, 87-Makarius Fredik Suruan, 6- Asri Akbar, 33-Wahyudi Hamisi, 10-Renan Silva; 28- Terens Puhiri; 14- Abrizal Umanailo, 12- Lerby Eliandry.

Pelatih: Mario Gomez

PSM Makassar (4-3-3): 20-Rivky Mokodompit; 14- Asnawi Mangkualam, 16-Munhar (99-Saldi 75'), 28-Abdul Rahman, 26-Taufik Hidayat, 17-Rasyid Bakri, 19-Rizky Pellu (48-M Arfan 46'), 10-Marc Klok; 7-Zulham Zamrun (23-Bayu Gatra 39'), 11-M Rahmat, 6-Ferdinand Sinaga

Pelatih: Darije Kalezic

https://bola.kompas.com/read/2019/08/10/17462938/borneo-fc-vs-psm-makassar-tim-juku-eja-takluk-di-segiri

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke