Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jose Mourinho Favoritkan Inter Milan Juara Liga Italia 2019-2020

Inter memang baru saja menunjuk Antonio Conte sebagai pelatih anyar mereka untuk membawa Samir Handanovic dkk kembali ke puncak kejayaan.

Pengalaman Conte sebagai eks juru taktik Juventus, Chelsea, dan tim nasional Italia dianggap sebagai nilai plus bagi Inter.

Oleh karena itu, menurut Mourinho yang pernah menangani Inter pada medio 2008-2010, Nerazurri harus bisa juara pada Liga Italia musim mendatang.

"Inter harus bisa memenangi Liga Italia musim ini. Saya yakin mereka akan melakukannya," ucap Mourinho kepada Gazzetta dello Sport, Minggu (14/7/2019).

Sebagai eks pelatih Inter, Mourinho mungkin menjadi salah satu sosok yang sulit terlupakan.

Selama menukangi Inter, Mourinho menorehkan prestasi gemilang yang meninggalkan kesan manis di hati para pendukung klub.

Pelatih asal Portugal itu datang ke Inter pada 2008 untuk menjadi suksesor Roberto Mancini. Kala itu, Mourinho dikontrak selama 3 tahun.

Musim pertamanya bersama Inter berjalan apik lantaran ia sukses membawa tim asuhannya juara Supercoppa Italiana, serta juara liga domestik.

Memasuki musim 2009-2010, Mourinho menorehkan pencapaian yang lebih fantastis, yakni memenangi tiga gelar juara sekaligus atau trebel winner.

Dengan mengandalkan pemain seperti Diego Milito, Wesley Sneijder, Thiago Motta, dan Samuel Eto'o, Mourinho sukses mengantarkan Inter juara Liga Italia, Coppa Italia, dan Liga Champions.

Saat itu, pada final Liga Champions 2010, Inter asuhan Mourinho mengalahkan Bayern Muenchen dengan skor 2-0 melalui dwigol Diego Milito.

Sukses bersama kubu biru-hitam, Mourinho kemudian memutuskan untuk hengkang dan menangani raksasa Spanyol, Real Madrid.

Kini, Mourinho sedang menganggur. Manchester United menjadi klub sepak bola terakhir yang ditanganinya.

Pria yang memiliki julukan The Special One itu mengaku membuka segala kemungkinan untuk kembali menjalani profesinya sebagai pelatih.

Lebih lanjut, Mourinho menyatakan bahwa sekarang dia sedang mempelajari bahasa Jerman.

"Sekarang saya belajar bahasa Jerman karena itu satu-satunya bahasa yang belum saya kuasai. Saya berbicara bahasa Inggris, Spanyol, Portugal, Perancis, dan Italia," ucap Mourinho.

"Lalu, tentu saja, saya tidak akan mengesampingkan (opsi) apapun, termasuk (berkarier di) Jerman," tutur dia.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/14/20300018/jose-mourinho-favoritkan-inter-milan-juara-liga-italia-2019-2020

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke