Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Robert Albert Berencana Ubah Komposisi Skuad di Putaran Kedua Liga 1

Robert mengaku, dirinya berencana melakukan perubahan komposisi pemain Persib pada putaran kedua Liga 1 2019 nanti.

Robert menilai komposisi pemain Persib saat ini tidak seimbang, terutama di lini depan.

Di pos penyerang, Persib tidak memiliki komposisi pemain yang rata kualitasnya. Otomatis, klub berjuluk Maung Bandung itu hanya bisa mengandalkan Ezechiel N'Douassel sebagai penyerang utama.

"Prinsipnya dari ilmu yang saya pelajari, komposisi tim ini belum seimbang. Contohnya, tim ini hanya memiliki satu striker murni (Ezechiel N'Douassel). Kemudian, pemain asing pun datang tanpa seleksi dan itu bukan kesalahan saya," terang pelatih berkebangsaan Belanda itu.

Ketidakseimbangan komposisi pemain pun diakui Robert menjadi salah satu penyebab menurunnya performa Persib pada awal kompetisi musim ini.

Dari lima pertandingan yang sudah dilakoni, Maung Bandung hanya meraih satu kemenangan, tiga imbang, dan satu kalah.

Hasil tersebut membuat klub berjuluk Maung Bandung itu menempati posisi kedelapan di klasemen sementara Liga 1 2019 dengan enam poin. Persib tertinggal 10 angka dari Bali United yang berada di posisi pertama.

Kendati demikian, Robert tidak akan buru-buru membuat daftar pemain yang akan dicoret pada putaran kedua nanti.

Sebab, Persib masih menyisakan 12 pertandingan sebelum putaran pertama Liga 1 2019 berakhir.

Dalam sisa pertandingan tersebut, Robert akan memberikan kesempatan kepada seluruh pemainnya untuk menampilkan permainan terbaik.

"Jadi tentu sekarang kami ingin melihat dulu kualitas pemain. Namun, nanti akan ada jendela transfer paruh kedua pada 19 Agustus," kata dia.

"Jika pemain yang ada sekarang tidak bisa meningkatkan kualitasnya kami perlu melakukan perubahan," ucapnya menambahkan.

Jika para pemain tidak bisa menunjukkan penampilan sesuai harapan hingga putaran pertama berakhir, Robert menegaskan dirinya akan melakukan evaluasi. Setelah itu, dia bakal mencari pemain baru untuk memperkuat komposisi skuad Persib.

"Saya tidak melihat beberapa pemain, tapi melihat 31 pemain dan hanya bisa dipantau dari pertandingan. Jika mereka tidak bisa memenuhi ekspektasi, tentunya kami akan melakukan evaluasi dan membawa pemain lain masuk," tutur Robert. 

"Jadi, setelah lima laga saya belum bisa menyebut nama, tapi saya melihat posisi mana yang tidak memenuhi standar dan semoga kami bisa memenangi pertandingan di laga selanjutnya," ujar dia menegaskan.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/02/15000018/robert-albert-berencana-ubah-komposisi-skuad-di-putaran-kedua-liga-1

Terkini Lainnya

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke