Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chong Wei Pensiun, Hendrawan Belum Terlalu Pikirkan Masa Depan Melatih

Lee Chong Wei telah resmi menggantung raketnya alias pensiun sebagai pemain bulu tangkis profesional pada Kamis (13/6/2019).

Aspek kesehatan menjadi alasan kuat di balik keputusan pensiun yang diambil oleh Lee Chong Wei.

Dalam beberapa bulan terakhir, kesehatan Lee Chong Wei menjadi sorotan sejak didiagnosis menderita kanker hidung pada Juli 2018.

Sejak saat itu pula, pemain 36 tahun ini absen bertanding dan akhirnya menyudahi 19 tahun kariernya sebagai pemain pada Juni 2019.

Keputusan pensiun yang diambil oleh Lee Chong Wei ini bakal memberi dampak langsung terhadap nasib sang pelatih, Hendrawan.

PBSI disebut-sebut sebagai salah satu pihak yang berminat mendatangkan atau lebih tepatnya memulangkan sosok pelatih kelahiran Malang itu.

Dilansir BolaSport.com dari NST, Hendrawan sebenarnya sudah pernah didekati PBSI sekitar tiga bulan yang lalu untuk memoles nomor tunggal putri.

Namun, pria 46 tahun ini menolak tawaran tersebut, sementara PBSI akhirnya merekrut Reony Mainaky yang sebelumnya melatih timnas Jepang.

Kini setelah Lee Chong Wei pensiun, kans Hendrawan meninggalkan Malaysia untuk pulang ke Indonesia kembali mencuat.

Juara dunia tunggal putra 2001 itu pun menjelaskan situasi terkini yang dihadapinya setelah Lee Chong Wei memutuskan pensiun.

"Sebelumnya, saya pernah mendapat tawaran kembali ke Indonesia. Namun, saya menolak karena misi saya dengan Lee Chong Wei belum tuntas," kata Hendrawan dikutip BolaSport.com dari NST.

"Saya sudah berjanji kepadanya. Jika dia membutuhkan, saya siap membantu hingga akhir kariernya. Setelah itu, baru saya memutuskan masa depan saya," ujarnya melanjutkan.

Hendrawan sendiri mengaku belum mau terlalu memikirkan tentang kelanjutan kariernya di Malaysia.

Terlebih lagi, Hendrawan masih memiliki tanggung jawab untuk mengawal nomor tunggal putra Malaysia menuju Olimpiade tahun depan.

"Lee Chong Wei baru saja mengumumkan pensiun. Jadi, saya belum terlalu memikirkan masa depan saya," ujarnya.

"Saat ini, saya akan terus membantu Misbun Sidek (kepala pelatih tunggal putra Malaysia). Kami harus menyiapkan para pemain untuk Olimpiade tahun depan," kata Hendrawan.

https://bola.kompas.com/read/2019/06/15/11060088/chong-wei-pensiun-hendrawan-belum-terlalu-pikirkan-masa-depan-melatih

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke