Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Presiden, Kalteng Vs Arema

JAKARTA, KOMPAS.com - Laga kedua semifinal Piala Presiden 2019 antara Kalteng Putra vs Arema FC akan digelar di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat (5/4/2019) petang.

Pada laga pertama di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (2/4/2019, Arema menang dengan skor telak 3-0. Meski demikian, hal tersebut tak melunturkan semangat Kalteng Putra untuk terus berupaya meraih tiket final.

"Kami tahu peluang sangat tipis. Namun, tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola. Kami akan berusaha semaksimal mungkin," kata pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira dikutip dari situs web PSSI.

Meski bermain di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Gomes yakin banyak suporter yang bakal datang dari Palangka Raya.

"Nanti suporter kami yang akan datang ke sana. (Banjarmasin) Tidak jauh dari Palangka Raya," ujar Gomes.

Di kubu Arema, pelatih Milomir Seslija menyatakan timnya akan tetap serius menatap laga besok. Meski unggul margin 3 gol, Seslija berjanji tetap menampilka permainan menyerang dan mengejar kemenangan.

"Dari segi kesiapan, baik mental dan fisik, tidak ada kendala. Mepetnya waktu membuat kami harus bijak menyikapi situasi ini. Kami akan coba yang terbaik," kata dia.

"Yang jelas, kami datang bukan untuk bertahan. Dari segi permainan, kami menunjukkan permainan solid dan kolektif. Semua akan lebih mudah jika dilakukan secara bersama-sama," tutur Seslija.

Bila tidak ada perubahan, laga Kalteng Putra vs Arema akan disiarkan secara langsung di Indosiar mulai pukul 18.30 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/05/06232248/jadwal-siaran-langsung-semifinal-piala-presiden-kalteng-vs-arema

Terkini Lainnya

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut 'Rapper' ke Markas Tim

Timnas Jerman Sudah Pilih Jersey Lawan Denmark, Sambut "Rapper" ke Markas Tim

Internasional
Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Hotel Timnas Brasil di Las Vegas, Mewah tetapi Panas dan Jauh dari Tempat Latihan

Internasional
Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Kunci Performa Meyakinkan Argentina di Copa America 2024

Internasional
Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Harga Tiket Euro 2024, dari Rp 500.000 hingga Rp 35 Juta

Internasional
Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Madura United Tak Khawatir Banyak Pemain Keluar Jelang Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Hasil Copa America 2024: Uruguay Pesta Gol, Amerika Dibekuk Panama

Internasional
Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Ten Hag Setuju Kontrak Baru di Man United, Niat Bawa Van Nistelrooy

Liga Inggris
Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Hasil Uruguay Vs Bolivia 5-0: Gol Nunez, Aksi Suarez, La Celeste Pesta

Internasional
Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Suka Duka Perjuangan Beli Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman 

Internasional
AC Milan Bentuk 'Milan Futuro' Saingan 'Juventus Next Gen'

AC Milan Bentuk "Milan Futuro" Saingan "Juventus Next Gen"

Liga Italia
Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Euro 2024: Inggris Sambut Kembali Foden, Gordon Jatuh dari Sepeda

Internasional
Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Jadwal MotoGP Belanda 2024, Mengaspal Lagi Usai Ramai Kabar Transfer

Motogp
Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Euro 2024: Dampak Hasil Imbang dengan Swiss bagi Timnas Jerman

Internasional
Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Langkah Perbasi untuk Sagil Muhammad, Bocah 12 Tahun Setinggi 2 Meter

Sports
Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Euro 2024: Italia Diliputi Kekecewaan, Riccardo Calafiori Sang Harapan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke