Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man United Vs Liverpool, Klopp Puas meski The Reds Gagal Menang

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, tidak mempermasalahkan kegagalan timnya meraih kemenangan di kandang Manchester United, Stadion Old Trafford.

Pada laga pekan ke-27 Liga Inggris itu, kedua tim harus puas dengan raihan satu poin setelah bermain imbang tanpa gol, Minggu (24/02/2019).

Klopp menolak anggapan Liverpool tidak bisa memanfaatkan keadaan Man United yang tampil pincang karena banyak pemain cedera.

Klopp menyadari Liverpool bermain buruk, tetapi raihan satu poin dari kandang Man United adalah hasil yang bagus.

"Kami seharusnya bermain lebih baik dengan kecepatan. Man United sangat difavoritkan sebelum laga tapi kami berhasil meraih satu poin," kata Klopp dikutip dari situs web BBC Sport.

"Ini adalah laga yang aneh. Kami memulai dengan baik tapi selanjutnya kehilangan momentum. Semua orang berpikir ada yang salah dengan Liverpool karena gagal menang, tapi kami hanyalah manusia biasa," ujar Klopp menambahkan.

Tambahan satu poin membuat Liverpool kembali menempati puncak klasemen. Liverpool yang mengoleksi 66 poin kini unggul satu angka atas juara bertahan Manchester City di peringkat kedua.

Melihat papan klasemen, Klopp senang punya jarak yang lebar dengan Man United yang menunjukkan peningkatan performa di peringkat kelima.

"Man United adalah tim yang luar biasa. Tapi mereka tetap berada di bawah kami dengan selisih 14 poin. Itu berita baik yang tidak berubah hingga saat ini," ujar pelatih asal Jerman ini.

"Benar, kami banyak mendapatkan hasil seri dalam beberapa laga terakhir. Tapi kami tetap berada di posisi yang seharusnya (puncak klasemen)," kata Klopp menambahkan.

Selanjutnya, Liverpool akan menjamu Watford di Stadion Anfield, sedangkan Man United akan bertandang ke markas Crystal Palace, Stadion Sellhust Park.

Kedua laga pekan ke-28 Liga Inggris itu akan berlangsung pada Rabu (27/02/2019).

https://bola.kompas.com/read/2019/02/25/08215338/man-united-vs-liverpool-klopp-puas-meski-the-reds-gagal-menang

Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke