Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lapangan Latihan Klub Brasil Kebakaran, 10 Orang Tewas

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.com  - Kebakaran menimpan tempat latihan klub sepak bola Brasil, Flamengo, di Vargem Grande, bagian barat Rio de Janeiro, Jumat (8/2/2019). Sepuluh orang dilaporkan meninggal dan tiga luka-luka karena kebakaran tersebut.

Kebakaran ini menimpa fasilitas kelas dunia Flamengo yang baru dua bulan lalu mendapat renovasi intensif. Dilansir BolaSport.com dari OGlobo, pihak pemadam kebakaran mengatakan bahwa api berasal dari area akomodasi, tempat para pemain tidur.

Area akomodasi tersebut masih terletak di bagian yang belum direnovasi dan kabarnya akan ditutup serta dihancurkan klub.

"Api muncul dari pendingin ruangan. Saya langsung kabur begitu melihat hal tersebut. Terima kasih Tuhan, saya masih mendapatkan kesempatan hidup," kata Felipe Cardoso, salah satu pemain tim U-17, seperti dikutip dari situs web BBC. 

Baca Juga : Malcom, Pemain Brasil Ke-17 yang Bikin Gol di Partai El Clasico

Tiga pemain muda klub menderita luka. Mereka adalah Caua Emanoel Gomes Nuines yang masih berusia 14 tahun, Francisco Diogo Bento Alves, serta Jonathan Cruz Ventura. Umur kedua pemain terakhir tak dikeluarkan oleh pihak berwajib.

Lapangan latihan Flamengo dikenal sebagai Sarang Urubu dan mempunyai nama resmi Pusat Latihan Presiden George Helal. Fasilitas ini dibuat pada 2014 sebagai pusat latihan semua kategori umur tim Flamengo.

Renovasi pada 2018 dilakukan untuk membuat perumahan baru, taman air, pusat kebugaran, dan lapangan latihan anyar yang membuat klub mempunyai lima lapangan.

Flamengo merupakan juara lima kali Liga Brasil dengan gelar terakhir datang pada 2009.  Musim lalu, mereka finis di peringkat kedua Liga Brasil, di bawah Palmeiras.

https://bola.kompas.com/read/2019/02/09/03522888/lapangan-latihan-klub-brasil-kebakaran-10-orang-tewas

Terkini Lainnya

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke