Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arema FC Vs Perseru Serui, Milan Petrovic Waspadai Ambisi Tim Tamu

MALANG, KOMPAS.com - Pelatih Arema FC, Milan Petrovic, mewaspadai ambisi Perseru Serui yang akan tampil maksimal untuk mencuri poin dalam pertandingan pekan ke-30 Liga 1 demi menyelamatkan diri dari zona degredasi.

Laga Arema FC vs Perseru Serui akan bertanding di Stadion Kanjuruhan, Minggu (11/11/2018) sore. Milan Petrovic pun sudah mempersiapkan timnya untuk menghadapi pertandingan tersebut. 

"Kami sangat respek terhadap lawan. Kami akan bermain dengan lawan yang berat. Keduanya butuh poin dan masih berada di zona berbahaya. Tidak ada jaminan menang di kandang," kata Milan Petrovic, Sabtu (10/11/2018).

Saat ini, Perseru berada di dasar klasemen sementara dengan koleksi 32 poin. Skuad berjulukan Hitam Jingga itu harus mengumpulkan banyak poin supaya terangkat dari zona degredasi.

Sementara itu, Arema FC yang berada di posisi ke-13 dengan koleksi 38 poin, juga butuh poin supaya terhindar dari bayang-bayang degredasi.

Meski menaruh kewaspadaan terhadap pola permainan Perseru, Petrovic optimistis timnya mampu membendung perlawanan tim lawan. Keyakinan itu tak lepas dari tren positif Singo Edan - julukan Arema - ketika bermain di kandang.

"Kami punya banyak energi ketika main di kandang. Saya harap bisa dilanjutkan pada laga versus Perseru," tutur pelatih Arema FC itu. 

"Kami punya masalah di tim. Namun, pemain lain berusaha masuk di starting eleven. Kami harus fokus karena kami masih berada di zona berbahaya," ucapnya lagi.

Untuk menekan permainan lawan, Milan Petrovic menginstruksikan kepada para pemainnya untuk menyerang sejak menit lawan. Menurut dia, unggul terlebih dahulu akan menjadi pemicu keunggulan Arema FC.

"Situasi ini sangat penting, kami harus fokus di lapangan untuk mencetak gol pada awal babak pertama dengan tekanan dan permainan yang bagus," katanya.

"Menghadapi tim asal Papua tak mudah bagi kami. Mereka punya power dan gaya bermain dalam bertarung," ujar Petrovic.

Laga Arema FC vs Perseru Serui ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada Minggu pukul 15.30 WIB. 

https://bola.kompas.com/read/2018/11/11/08200098/arema-fc-vs-perseru-serui-milan-petrovic-waspadai-ambisi-tim-tamu

Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke