Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penampilan Apik Timnas U-23 Indonesia Buah "Keramahan" Liga 1

KOMPAS.com - Kapten timnas U-23 Indonesia, Hansamu Yama Pranata, mengaku bersyukur kompetisi Liga 1 dapat berperan menjadi wadah bagi perkembangan talenta-talenta muda Indonesia.

"Tentu kami sebagai pemain bersyukur kompetisi Indonesia bisa menjadi wadah untuk pemain muda berkembang," ujar Hansamu, kapten timnas U-23, dilansir dari siaran pers PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang diterima Kompas.com pada Kamis (23/08/2018).

Hansamu juga menyatakan bahwa klub harus memberikan kepercayaan lebih bagi para pemain muda yang memiliki talenta. Ia meyakini bahwa kepercayaan klub dapat memacu pemain muda untuk tampil lebih baik.

"Saya rasa klub-klub Indonesia memang harus memberikan kepercayaan kepada pemain muda jika memang dia layak tampil. Jika pemain muda diberikan kepercayaan, mereka akan tampil sungguh-sungguh dan tak ingin mengecewakan klub," tambah Hansamu.

Kompetisi Liga 1 2018 telah memunculkan banyak talenta muda yang perlahan mulai diperhitungkan dalam kancah sepak bola nasional.

Hal ini terbukti dengan kemunculan talenta-talenta baru yang terpilih untuk membela tim nasional, baik dalam ajang Asian Games 2018 maupun AFF U-19.

Dalam skuad timnas U-23 untuk menghadapi Asian Games 2018 misalnya, total ada 18 pemain yang tersebar dalam 11 klub Liga 1.

Penghilangan regulasi mengenai jumlah minimum pemain U-23 pada Liga 1 musim ini pun tidak memberikan efek signifikan.

Per pekan ke-20, tercatat ada 134 pemain U-23 yang dimainkan oleh 18 klub kontestan Liga 1 2018. Angka ini hanya berkurang sekitar 20 persen dari catatan musim lalu, yaitu 169 pemain.

Sebagian besar dari 134 nama itu bahkan mampu bersaing untuk memperebutkan posisi inti di klubnya.

Walhasil, Manajer timnas U-23, Endri Erawan, mengaku hal ini membuat proyeksi pemain bagi skuad U-23 menjadi lebih mudah.

"Saya rasa inilah manfaatnya sebuah kompetisi. Dukungan luar biasa dari Go-jek Liga 1 yang memberikan kepercayaan kepada pemain-pemain di bawah 23 tahun. Semoga pemain-pemain muda ini terus dipercaya oleh klubnya masing-masing," tutur Endri Erawan.

Tidak hanya untuk timnas U-23, Liga 1 juga menyuplai pemain bagi negara lain, sebut saja Rohit Chand (Persija) untuk Nepal. Hal itu menunjukkan bahwa kualitas Liga 1 telah dipercaya sebagai ajang yang kompetitif bagi negara lain.

Adapun dalam kelompok umur U-19, total ada 16 pemain Liga 1 dari 23 pemain yang menjadi bagian dari skuad Indra Sjafri di Piala AFF U-19 2018.

https://bola.kompas.com/read/2018/08/23/16380078/penampilan-apik-timnas-u-23-indonesia-buah-keramahan-liga-1

Terkini Lainnya

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke