Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kobe Bryant Beri Nasihat kepada LeBron James

James menjadi pemberitaan berbagai media setelah gagal membawa Cleveland Cavaliers memenangi gelar juara NBA 2018. Cavaliers kalah telak 0-4 dari Golden State Warriors pada seri final tersebut.

Sejak kegagalan itu, banyak pihak memberitakan bahwa musim James akan mengakhiri kebersamaannya dengan Cavaliers. Terlebih, sejauh ini pebasket berjulukan King James itu belum menandatangani perpanjangan kontrak.

Mengenai teka-teki karier James, Bryant pun ikut angkat bicara. The Black Mamba memberikan nasihat kepada James dengan membagikan cerita mengenai mimpinya saat masih kecil.

"Semua hal yang saya pikirkan sewaktu masih kecil adalah memenangkan gelar juara, itu yang saya pikirkan," kata Bryant yang dilansir BolaSport.com dari Bleacher Report.

Bryant juga secara tersirat mengatakan bahwa mimpi tersebut membuat dia menghargai para pemain hebat pada masa lalu.

"(Mimpi) itulah yang membuat saya menghargai Michael (Jordan), Larry Bird, Magic Johnson," tutur Bryant.

Lebih lanjut, Bryant tak sungkan memberikan saran kepada James agar mencari jalan untuk meraih kesuksesan.

"Jika saya adalah Bron (LeBron James), Anda harus mencari cara untuk menang (juara)," kata Bryant.

"Ini bukan tentang narasi, jika Anda ingin memenangkan kejuaraan, Anda hanya harus mencari caranya," tutur dia lagi.

Bryant meraih lima gelar juara dalam 20 kariernya bersama Los Angeles Lakers. Meskipun dirinya tak pernah meninggalkan tim, Bryant meminta dijual dari Lakers pada 2006 agar menemukan situasi yang lebih baik untuk meraih sebuah gelar.
(Bayu Nur Cahyo)

https://bola.kompas.com/read/2018/06/12/16040018/kobe-bryant-beri-nasihat-kepada-lebron-james

Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke