Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga 1, Aji Santoso Lega Persela Tumbangkan Mitra Kukar

Pelatih Persela, Aji Santoso, bahagia karena timnya bisa meraih tiga poin. Padahal, mereka sempat tertinggal 0-1 saat turun minum karena gol penalti Fernando Rodriguez pada menit ke-21.

Namun pada interval kedua, Persela bangkit dengan melesakkan tiga gol. Loris Arnaud menyamakan kedudukan pada menit ke-50, disusul sepasang gol Saddil Ramdani (52' dan 88').

“Sebenarnya pada babak pertama kami tidak bermain buruk. Anak-anak sudah bagus, tapi babak kedua jauh lebih bagus. Saat jeda saya sampaikan supaya lebih banyak menekan,” ujar Aji selepas pertandingan.

“Makanya babak kedua saya masukkan Sugeng (Efendi), karena saya tahu Sugeng memiliki kecepatan. Saya juga tekankan kepada para pemain untuk lebih berani menyerang karena kami ketinggalan,” ucap dia.

Masuknya Sugeng menggantikan Muhammad Fahmi Al Ayyubi membuyarkan konsentrasi para pemain Mitra Kukar. Apalagi Persela tidak bisa diperkuat beberapa pemain andalan di sektor pertahanan.

Kondisi ini membuat Aji memainkan Guntur Triaji, Muhammad Agung Pribadi, serta Jodi Kustiawan tidak dalam posisi ideal.

“Komposisi pemain ini darurat. Bahkan, Agung dan Jodi tidak biasa main di posisi itu (bek sayap), mereka juga tidak banyak berlatih sebelumnya di posisi itu. Saya sempat khawatir, tapi alhamdulillah Agung bermain bagus walaupun kondisinya belum 100 persen,” tutur Aji.

https://bola.kompas.com/read/2018/06/08/06541148/liga-1-aji-santoso-lega-persela-tumbangkan-mitra-kukar

Terkini Lainnya

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke