Hilton berstatus bebas kontrak setelah Sriwijaya FC tidak memperbarui kontraknya usai Liga 1 2017. Cukup lama menganggur, dia akhirnya akhirnya berlabuh di Stadion Mandala, Jayapura, markas Persipura.
Selain ambisi juara, Boaz Solossa juga menjadi alasan lain Hilton bergabung dengan Persipura. Hilton menilai, Boaz merupakan pemain terbaik yang ada di Tanah Air saat ini.
"Karena selama 12 tahun saya berkarier di Indonesia, Persipura itu luar biasa. Setiap tahun, Persipura punya target juara," kata Hilton.
"Menurut saya, pemain terbaik Indonesia ialah Boaz. Dulu saat saya menjadi lawannya selalu berkomunikasi ingin bermain bersama," ucapnya.
Tak pelak, kini penyerang 36 tahun itu pun mengusung target merebut gelar juara liga. Hilton siap membawa Persipura kembali berjaya di kancah sepak bola Indonesia. (Ramaditya Domas Hariputro)
https://bola.kompas.com/read/2018/02/18/16310038/alasan-hilton-moreira-bergabung-dengan-persipura
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan