Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Coutinho Resmi ke Barcelona, Klopp Ucapkan Salam Perpisahan

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp, ucapkan salam perpisahan kepada Philippe Coutinho yang akan menjalani petualangan barunya bersama FC Barcelona.

Liverpool mengonfirmasi bahwa Philippe Coutinho telah resmi dijual ke Barcelona pada Sabtu (6/1/2018) malam atau Minggu dini hari WIB. Sang pemain tinggal menyelesaikan urusan personal untuk merampungkan transfer tersebut.

"Ini merupakan hal yang berat karena kami harus mengucapkan salam perpisahan dengan sosok, teman spesial, dan seorang pemain yang fantastis, Philippe Coutinho," kata Juergen Klopp di situs resmi klub.

"Bukan sebuah rahasia bahwa Coutinho sudah ingin pindah sejak Juli lalu. Dia meyakinkan kepada kami bahwa hal inilah yang diinginkannya," tutur pelatih asal Jerman itu.

Dia mengaku senang bahwa masih bisa menahan Coutinho untuk tidak pergi pada bursa transfer musim panas. Klopp senang karena Coutinho tetap menunjukkan determinasi luar biasa ketika bermain pada paruh pertama Liga Inggris.

Klopp juga meyakinkan kepada suporter bahwa pihak klub sudah berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan sang pemain. Namun, putusan Coutinho sudah bulat.

"Dia sudah yakin 100 persen dengan putusannya. Pindah ke Barcelona merupakan impiannya dan saya pun yakin bahwa tak ada hal yang bisa menahannya pergi," ujar Klopp.

"Suporter pasti kecewa karena harus mengucapkan salam perpisahan untuk pemain spesial. Namun, ini adalah bagian dari kehidupan dan sepak bola. Pemain akan datang dan pergi, tetapi sebagai klub kita tetap kuat," ujar dia.

Pihak Barcelona juga telah mengonfirmasi lewat situs resminya bahwa Coutinho resmi bergabung per Sabtu malam. Coutinho telah menandatangani kontrak berdurasi 5,5 tahun klausul pelepasan sebesar 400 juta euro (sekitar Rp 6,45 triliun).

Bberapa media ternama Inggris mengatakan bahwa transfer tersebut memakan biaya sebesar 142 juta pounds atau sekitar Rp 2,58 triliun. Hal ini membuat Coutinho resmi menjadi pemain termahal kedua di dunia di bawah Neymar.

"Jadi, mari kita ucapkan salam perpisahan kepada Coutinho. Namun, klub ini harus tetap meneruskan proses untuk mewujudkan target mengembalikan trofi ke Anfield," kata Juergen Klopp.

https://bola.kompas.com/read/2018/01/07/05584118/coutinho-resmi-ke-barcelona-klopp-ucapkan-salam-perpisahan

Terkini Lainnya

Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Liga Italia
Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Sports
Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Internasional
Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke