Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detail Kontrak Thiago Motta Bersama Juventus

Kompas.com - 18/05/2024, 16:15 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Juventus resmi mengumumkan kepergian Max Allegri pada Jumat (17/5/2024). Kini, Thiago Motta di ambang bergabung dengan kubu Bianconeri untuk mengisi pos kepelatihan klub musim depan.

Max Allegri hengkang dua hari setelah memenangkan Coppa Italia. Ia terlihat datang ke markas Juventus di Continassa pada Jumat malam WIB dan menghabiskan sekitar dua jam di lokasi sebelum hengkang.

Tak lama setelah itu, Bianconeri memastikan kepergian pelatih yang baru saja menorehkan prestasi dengan menggondol trofi Coppa Italia kelimanya, terbanyak sepanjang sejarah.

Pelatih tim Primavera dan bek legendaris klub, Paolo Montero, akan memimpin tim selama dua laga sisa di Serie A.

Baca juga: Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Setelah itu, Thiago Motta diharapkan bakal jadi pelatih yang akan membawa Juventus ke siklus keemasan berikut.

Media-media Italia meyakini bahwa Motta telah memiliki kesepakatan verbal dengan Juventus untuk kontrak dua tahun senilai 3,5 juta euro per musim plus bonus.

Dalam ikatan kerja tersebut, juga dilaporkan ada klausul untuk memperpanjang kontrak hingga 2027.

Menurut Correre della Serra, kubu Juventus melalui Direktur Olahraga Cristiano Giuntoli dan Motta telah mengadakan pertemuan sejak awal Februari, tak lama setelah Bianconeri kalah 0-1 dari Inter.

Baca juga: Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si Bodyguard Zidane

Hasil tersebut mengubah jalannya musim dan memulai sprint tak terhenti Nerazzurri menuju gelar liga.

Allegri kabarnya juga tahu dari media-media Italia perihal pertemuan tersebut dan bahwa dirinya akan hengkang pada akhir musim apapun hasil di Coppa Italia.

Setidaknya, belum ada kepastian konkret mengenai penunjukkan Motta dengan kedua pihak belum membubuhkan hitam di atas putih.

Situasi ini dimanfaatkan Presiden Bologna Joey Saputo untuk terus berupaya mempertahankan Motta di Bologna, apalagi musim depan klub bakal bermain di Liga Champions untuk kali pertama sepanjang sejarah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com