Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho: Arsenal Sempat Lebih Baik dari Chelsea

Kompas.com - 07/10/2014, 03:19 WIB
LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Jose Mourinho menilai Arsenal sempat bermain lebih baik dari timnya, saat kedua kubu bertemu di ajang Premier League, di Stamford Bridge, Minggu (5/10/2014). Menurut Mourinho, timnya bisa menang 2-0 berkat Eden Hazard.

Chelsea memenangi laga itu dengan skor 2-0. Gol pertama dicetak Hazard dari titik penalti pada menit ke-27, sementara gol kedua dicetak Diego Costa pada menit ke-78.

Hazard mendapatkan penalti setelah dilanggar bek Laurent Koscielny. Atas insiden itu juga, Koscielny diganjar kartu kuning oleh wasit Martin Atkinson.

Menurut Mourinho, Koscielny seharusnya diganjar kartu merah dan jika begitu, timnya bisa mengambil alih permainan dan memenangi laga dengan lebih mudah.

"Itu laga yang sulit. Mereka memulai pertandingan lebih baik dari kami. Namun, Eden memberi kami penalti itu dan gol pertama dan pertandingan bisa ditentukan dari (kejadian) itu jika pelanggaran (Koscielny) berujung kartu merah," ujar Mourinho.

"Pada akhirnya, penguasaan bola Arsenal lebih baik dari kami. Namun, kami punya peluang dan kami mencetak dua gol. Kami menang dan saya gembira karena kami mengalahkan tim yang bagus," tambahnya.

Sebagai catatan, sepanjang laga itu, menurut ESPN, Arsenal membukukan penguasaan bola 53 persen dan melepaskans sepuluh tembakan tanpa satu pun mengarah tepat ke gawang. Adapun Chelsea melepaskan tiga tembakan akurat dari lima usaha.

Peluang terbaik Arsenal pada laga itu barangkali adalah tembakan Jack Wilshere pada menit ke-60. Bola hasil tembakan Wilshere keluar lapangan setelah mengenai tangan Cesc Fabregas yang berada di dalam kotak penalti. Namun, Atkinson tidak melihat hal itu dan Arsenal pun hanya mendapatkan tendangan sudut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com