Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona: Hukuman Ini Penghinaan bagi La Masia

Kompas.com - 20/08/2014, 18:36 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber Barcelona
BARCELONA, KOMPAS.com — Barcelona akan mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) mengenai keputusan FIFA yang melarang Barcelona beraktivitas pada bursa transfer sepanjang tahun 2015.

"Setelah keputusan diumumkan hari ini oleh Komite Banding FIFA soal pelanggaran peraturan mengenai transfer dan pendaftaran pemain berusia di bawah 18 tahun, Barcelona mengumumkan bahwa mereka akan terus membela kepentingan ini sebelum ke otoritas olahraga tertinggi, dalam hal ini Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS)," demikian pernyataan resmi Barcelona.

"Barcelona menggambarkan larangan transfer sebagai suatu penghinaan terhadap semangat La Masia, yang merupakan contoh terkenal di dunia akademik, pendidikan manusia, dan olahraga," demikian pernyataan Barcelona.

FIFA menolak banding yang dilakukan Barcelona perihal larangan beraktivitas di bursa dalam dua jendela transfer. Dengan demikian, Barcelona tak bisa membeli atau menjual pemain pada bursa transfer musim dingin 2015 dan musim panas 2015. Barcelona baru bisa berbelanja pada bursa transfer Januari 2016.

Sebelumnya, Barcelona sempat bisa bernapas lega karena FIFA menangguhkan larangan aktif pada bursa transfer. Badan tertinggi sepak bola dunia tersebut mengumumkan pada Rabu (23/4/2014) bahwa hukuman tersebut ditangguhkan menyusul banding yang dilakukan klub.

Barcelona mendapatkan sanksi tak boleh aktif dalam dua bursa transfer lantaran menyalahi aturan transfer internasional. Barca dinilai bersalah karena membeli pemain asing di bawah usia 18 tahun.

Karena penangguhan tersebut, Barcelona diperbolehkan beraktivitas pada bursa transfer musim panas 2014. Kubu Azulgrana pun membeli beberapa pemain baru, seperti Marc-Andre ter Stegen, Claudio Bravo, Jeremy Mathieu, Thomas Vermaelen, Ivan Rakitic, dan Luis Suarez, serta menjual, antara lain, Cesc Fabregas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com