Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lempar Tepung Biru, Acara Spesial di Ultah Arema Ke-27

Kompas.com - 11/08/2014, 12:48 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis


MALANG, KOMPAS.com - Ulang tahun Arema Cronus Indonesia ke-27 berlangsung meriah. Suporter fanatiknya, Aremania, sudah merayakan ultah Arema tiga hari sebelum tanggal ulang tahunnya yang jatuh hari ini, Senin (11/8/2014).

Ulang tahun dirayakan dengan sejumlah kegiatan mulai dari potong tumpeng, konvoi di jalanan, hingga lempar tepung biru di Pantai Balekambang, Kabupaten Malang.

Hari ini, di kantor Arema, seluruh pemain dan manajemen Arema Cronus Indonesia melakukan acara potong tumpeng. Dalam acara ini, hadir pelatih Arema, Suharno, dan Ruddy Widodo, General Manager Arema.

Dalam acara ini, juga dilakukan peluncuran majalah Arema "Aremagazine" dan media online Arema Cronus.

Berdasarkan pantauan, sejak Senin pagi, jalanan di Malang Raya, yaitu Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu, macet total karena ribuan Aremania tumpah di jalan untuk melakukan konvoi, baik dengan sepeda motor maupun truk.

Konvoi dilakukan menuju pantai Balekambang. Di pantai Balekambang, para suporter dan warga akan dihibur oleh artis ibu kota serta acara lempar tepung berwarna biru yang merupakan simbol kemeriahan ulang tahun Arema Cronus kali ini.

Menurut Suharno, pada momentum ulang tahun ke-27, pada musim ISL 2014, pihaknya menargetkan Arema mampu juara liga.

"Kita target yang terbaik dan keluar sebagai juara. Itu kado untuk ultah ke-27 Arema dan juga untuk Aremania," kata Suharno.

Perayaan ultah ini diharapkan sebagai sumber semangat untuk pemain, manajemen dan juga Aremania.

"Harapannya Arema bisa juara. Karena tanpa semangat dari semua pihak, warga Malang, terutama Aremania, susah bagi Arema untuk juara," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com