Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Julio Cesar Kembali ke QPR

Kompas.com - 26/07/2014, 08:07 WIB
KOMPAS.com - Klub Premier League, Queens Park Rangers, memanggil pulang kiper Julio Cesar. Penjaga gawang asal Brasil ini dipinjamkan ke klub MLS, Toronto FC.

Cesar pindah ke Toronto pada bulan Februari lalu setelah didepak dari skuad utama tim besutan Harry Redknapp, yang dua musim lalu terdegradasi. Rob Green dipercaya sebagai penjaga gawang utama, hingga mereka kembali lagi ke kasta tertinggi sepak bola Inggris.

"Atas nama semua orang di Toronto FC, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada QPR atas kesempatan membawan Julio ke Toronto," ujar manajer umum Tim Bezbatchenko.

"Kami juga ingin berterima kasih kepada Julio atas apa yang sudah dia berikan untuk klub kami. Dia dengan cepat memberikan dampak dan kami semua menjadi lebih baik."

Perpindahan ini tidak mengejutkan, karena pelatih kepala Toronto, Ryan Nelsen, telah memberikan indikasi bahwa Cesar akan kembali ke Inggris setelah putaran final Piala Dunia 2014.

Penjaga gawang berusia 34 tahun ini selalu menjadi pilihan utama timnas Brasil dalam perhelatan turnamen empat tahunan tersebut. Sayang, Brasil gagal mewujudkan ekspektasi publik tuan rumah karena mereka hanya finis di posisi keempat setelah dibantai 1-7 oleh Jerman di semifinal dan kalah 0-3 dari Belanda di laga perebutan posisi ketiga.

Meski ditarik kembali ke Inggris, masa depan Cesar di Loftus Road belum jelas setelah dia hanya bermain satu kali pada musim lalu. Apalagi QPR telah menyodorkan kontrak dua tahun yang sudah ditandatangani Green pada bulan Juli ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com