Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uruguay Berharap Suarez Lekas Pulih

Kompas.com - 22/05/2014, 22:14 WIB
KOMPAS.com -- Asosiasi Sepak Bola Uruguay (AUF) berharap Luis Suarez lekas pulih dari cedera lutut yang dialaminya sehingga bisa tampil di Piala Dunia 2014 yang mulai bergulir pada 12 Juni mendatang. Saat ini Suarez menjalani proses penyembuhan seusai operasi pada Kamis (22/5/2014).

Penyerang Liverpool ini mengeluhkan kondisi yang tidak nyaman pada lututnya selama sesi latihan pada Rabu (21/5/2014). Hasil scan memperlihatkan dia mengalami kerusakan pada bagian meniscus lateral sehingga tim dokter merekomendasikan agar harus dioperasi.

Dalam sebuah pernyataan, AUF mengatakan, "Luis Suarez mengalami rasa sakit pada lutut kiri saat pemanasan dengan bola pada hari Rabu. Hasil scan memberikan konfirmasi bahwa ada kerusakan meniscus. Tidak ada bagian lain yang terluka di lututnya."

"Dia tidak dikeluarkan dari Piala Dunia."

"Sebagai informasi untuk latar belakang, Suarez mengalami luka pada lutut kirinya saat pertandingan Premier League melawan Newcastle pada 11 Mei dan mengeluhkan rasa sakit seusai pertandingan."

Uruguay sangat membutuhkan tenaga Suarez, yang ikut membantu Uruguay menempati peringkat keempat Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Pada perhelatan kali ini di Brasil, Uruguay tergabung di Grup D bersama dengan Inggris, Italia, dan Kosta Rika. Albiceleste akan melakoni laga perdana melawan Inggris pada 19 Juni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com