Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hattrick" Hazard Antar Chelsea ke Puncak Klasemen

Kompas.com - 08/02/2014, 23:57 WIB
Ary Wibowo

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Chelsea sukses mengambil alih puncak klasemen sementara Premier League seusai menaklukkan Newcastle United 3-0 pada lanjutan Premier League di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (8/2/2014). Eden Hazard menjadi bintang dengan torehan tiga golnya di laga tersebut.

Chelsea berada di puncak klasemen dengan poin 56, unggul satu angka dari Arsenal di posisi kedua. Sementara itu, Manchester City, yang hanya bermain imbang 0-0 dengan Norwich City, membuntuti di peringkat ketiga dengan poin 54.

Tampil dengan kekuatan penuh, Chelsea langsung tampil menekan sejak menit-menit awal pertandingan ini. Beberapa kali skuad asuhan Jose Mourinho itu mendapatkan peluang untuk mencetak gol.

Pada menit ke-13, misalnya, saat Eden Hazard melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Beruntung bagi Newcastle, kiper Tim Krul mampu menepis bola tendangan tersebut hingga hanya menghasilkan tendangan pojok.

Terus menekan, upaya Chelsea akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-27. Menerimpa umpan matang Branislav Ivanovic, dengan tenang Hazard melepaskan tendangan akurat untuk mengubah skor menjadi 1-0.

Keunggulan itu tidak membuat Chelsea menurunkan intensitas serangan. Tujuh menit berselang bahkan The Blues mampu kembali mencetak gol melalui torehan kedua Hazard.

Berawal dari aksinya dari sisi kiri lapangan, Hazard menusuk jantung pertahanan Newcastle. Dia kemudian melakukan kerjasama satu dua dengan Samuel Eto'o sebelum melepaskan tendangan terarah yang bolanya masuk ke pojok kanan gawang tim tamu.

Peluang terbaik Newcastle di paruh ini tercipta lima menit sebelum babak pertama usai. Akan tetapi, bola tendangan Luuk de Jong masih dapat diantisipasi dengan baik oleh kiper Chelsea, Petr Cech.

Selepas turun minum, Chelsea masih mendominasi pertandingan. Pada menit ke-56, Chelsea kembali mendapat peluang. Namun, Oscar gagal memanfaatkan blunder Tim Krul, yang terpleset saat ingin mengamankan bola, karena bola umpan lambung Ivanovic dari tengah lapangan tidak dapat dikejarnya.

Sepanjang babak kedua, Chelsea mendapatkan sejumlah peluang emas untuk menambah gol. Namun, Krul tampil sangat baik dengan beberapa kali melakukan penyelamatan gemilang, salah satunya ketika dia menepis bola tendangan bebas Frank Lampard pada menit ke-60.

Dua menit berselang, kesalahan Mapou Yanga-Mbiwa yang melanggar Eto'o di kotak penalti membuat wasit menunjuk titik putih. Hazard yang didaulat menjadi algojo pun dengan tenang menceploskan bola ke pojok kiri gawang sekaligus mengubah skor 3-0 untuk keunggulan Chelsea.

Newcastle mendapatkan peluang pada menit ke-77. Akan tetapi, bola tendangan keras kaki kiri Sammy Ameobi dari dalam kotak penalti masih menyamping tipis di sisi kiri gawang Chelsea yang dikawal Petr Cech.

Tiga menit sebelum laga usai, pemain anyar Chelsea, Mohamed Salah, mendapatkan kesempatan emas untuk mencetak gol perdana di Stamford Bridge. Namun, bola tendangan kaki kanannya masih lemah sehingga dapat dengan mudah dimentahkan oleh Krul.

Satu menit berselang, gantian Newcastle yang mengancam. Berawal dari serangan balik cepat, Moussa Sissoko memberikan umpan kepada Sylvain Marveaux. Sayang, bola tendangan Marveaux masih membentur tiang gawang Chelsea sehingga skor 3-0 untuk tuan rumah pun bertahan hingga laga usai.

Menurut catatan Soccernet, sepanjang pertandingan, Chelsea menguasai bola sebanyak 59 persen dan menciptakan delapan peluang emas dari 18 usaha. Adapun tim tamu melepaskan enam tembakan akurat dari 11 percobaan.

Susunan pemain:
Chelsea: 1-Petr Cech, 2-Branislav Ivanovic, 4-David Luiz, 24-Gary Cahill, 28-Cesar Azpilicueta, 8-Frank Lampard, 11-Oscar, 17-Eden Hazard (14-Andre Schuerrle 85), 21-Nemanja Matic, 22-Willian (15-Mohamed Salah 78), 29-Samuel Eto'o (19-Demba Ba 71)
Pelatih: Jose Mourinho

Newcastle: 1-Tim Krul, 6-Michael Williamson, 26-Mathieu Debuchy (13-Mapou Yanga-Mbiwa 40), 27-Steven Taylor, 36-Paul Dummett, 3-Davide Santon, 7-Moussa Sissoko, 8-Vurnon Anita (22-Sylvain Marveaux 84), 10-Hatem Ben Arfa (15-Dan Gosling 64), 28-Sammy Ameobi, 18-Luuk de Jong
Pelatih: Alan Pardew

Wasit: Howard Webb

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com