Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Kompas.com - 16/05/2024, 11:10 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, menegaskan klub ingin mempertahankan kapten mereka, Bruno Fernandes.

Fernandes juga menyampaikan keinginannya untuk tetap tinggal di Old Trafford setelah menyelesaikan kemenangan 3-2 atas Newcastle United pada Kamis (16/5/2024) dini hari WIB.

Gelandang asal Portugal yang belakangan dikaitkan dengan Inter Milan dan Bayern Muenchen itu mengungkapkan komitmennya kepada klub.

"Saya akan berada di sini jika klub menginginkan saya menjadi bagian dari masa depan,” kata Fernandes dikutip dari BBC.

Baca juga: Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA

Namun, lebih lanjut Fernandes mengatakan ia akan meninggalkan klub apabila ada pertimbangan spesifik untuk dirinya.

"Jika karena alasan tertentu mereka tidak menginginkan saya, saya akan pergi," ungkapnya.

Fernandes masih memiliki dua tahun tersisa dalam kontraknya yang diperpanjang pada 2022, dengan opsi perpanjangan satu musim lagi.

Menanggapi perkataan Fernandes, Ten Hag pun langsung memberikan jawaban dalam kurun waktu 30 menit setelahnya.

"Tentu saja klub ingin mempertahankan Bruno (Fernandes)," tutur Ten Hag.

"Saya harus melihat wawancaranya," tambah Ten Hag ketika ditanya mengapa Fernandes meragukan masa depannya di klub.

Baca juga: Ketika Allegri Diusir Wasit, Lepas Jas, Dasi, dan Hampir Kemejanya...

Ten Hag juga memberikan pujian khusus kepada Fernandes dan menyatakan bahwa sang kapten mencintai klub berjulukan The Red Devils tersebut.

"Semua yang saya tahu dari dia, dia mencintai Manchester United, para penggemar Manchester United dan bermain untuk Manchester United," ucap sang pelatih.

"Dia selalu memberikan yang terbaik dan menjadi teladan bagi semua orang, bahkan dengan cederanya," tuturnya.

"Tidak mudah ketika banyak pemain di sekitarnya yang cedera dan dia harus mengemban tim. Namun, dia tetap berada pada level yang bagus dan, terutama dia tumbuh ke level yang cemerlang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com