Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Champions: Porto Vs Arsenal, Barca Bukan Favorit Vs Napoli

Kompas.com - 21/02/2024, 05:31 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jadwal Liga Champions menghadirkan duel Porto vs Arsenal dan Napoli vs Barcelona.

Napoli akan menjamu Barcelona dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Laga Napoli vs Barcelona dalam jadwal Liga Champions bergulir di Stadion Diego Armando Maradona pada Kamis (22/2/2024).

Pihak manajemen Napoli memutuskan untuk memecat Walter Mazzarri dari kursi kepelatihan menjelang duel kontra Barcelona.

Baca juga: Daftar Klub dengan Penjualan Jersey Tertinggi: Barcelona Teratas, Ungguli Madrid dan Man United

Juara bertahan Serie A musim lalu itu lantas mengumumkan pelatih asal Slovakia, Francesco Calzona, guna menggantikan Mazzarri sampai akhir musim.

Bek Napoli, Giovanni Di Lorenzo, memberikan apresiasi atas jasa yang telah diberikan Mazzarri kepada Partenopei.

"Saya ingin berterima kasih kepada Mazzarri. Kami berbicara dan saya sangat sedih," kata Di Lorenzo, dikutip dari laman resmi UEFA.

"Kekalahan bagi semua ketika ada pergantian pelatih, tetapi kami profesional dan itulah cara kami harus bereaksi, mempraktikkan konsep dari pelatih baru," ucapnya.

Baca juga: Thiago Motta Bawa Gaya Barcelona, Mimpi Liga Champions Bologna

Di lain sisi, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, menegaskan, Blaugrana bukan favorit untuk menang atas Napoli.

Pelatih asal Spanyol itu menjelaskan, Barcelona sejatinya perlu untuk memperlihatkan penampilan terbaik saat bersua Napoli.

"Saya tidak menganggap kami sebagai favorit. Saya melihatnya 50-50," kata Xavi Hernandez.

"Kami harus menunjukkan bahwa kami lebih baik dari Napoli," ungkap sosok yang membawa timnas Spanyol juara Piala Dunia 2010 itu.

Sementara itu, Arsenal bakal bertandang ke markas Porto dalam leg pertama babak 16 besar Champions League 2023-2024.

Baca juga: Bekuk Celta Vigo, Barcelona Bidik Napoli di Liga Champions

Laga Porto vs Arsenal dijadwalkan berlangsung di Stadion Dragao pada Kamis (21/2/2024).

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, meyakini anak-anak asuhnya akan disuguhkan pertandingan berat melawan Porto.

"Saya sangat terkesan dengan Porto. Saya mengenal pelatih dan sejarah mereka," kata Mikel Arteta.

"Porto mempunyai kualitas di lapangan. Mereka akan menjadi lawan tangguh dan kami sangat bersemangat," tuturnya.

Jadwal Liga Champions

Kamis (22/2/2024)

  • 03.00 WIB – Porto vs Arsenal
  • 03.00 WIB – Napoli vs Barcelona

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com