Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rahasia Ledakan Performa Persik yang Siap Kudeta 4 Besar Liga 1

Kompas.com - 19/02/2024, 11:30 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengungkap rahasia ledakan performa timnya di Liga 1 2023-2024. Persik kini berpeluang mengkudeta posisi empat besar.

Ia mengatakan, peningkatan performa ini disebabkan padunya pemain, baik lokal maupun asing.

Persik secara tidak terduga muncul meramaikan peta persaingan posisi empat besar yang menjadi tiket menuju Championship Series.

Pada awal musim, tim kebanggaan masyarakat Kediri ini lebih banyak berkutat di papan tengah dan bawah. Namun, sejak pekan ke-13, performa Persik berangsur-angsur membaik.

Baca juga: Kans Tim Asal Jatim ke Championship Series, Persik-Madura United Punya Peluang Besar

Pada tiga laga terakhir, tim berjuluk Macan Putih ini menunjukkan taringnya dengan mengalahkan Persib Bandung 2-0, mengimbangi juara bertahan PSM Makassar 1-1 dan mengalahkan Bali United 1-0.

Hasil itu membuat tim bertengger di posisi ke-5 dengan perolehan 37 poin dari 10 kali menang, 7 kali imbang dan 7 kali kalah.

Persik hanya terpaut empat poin dari Persib dan Bali United yang berada di posisi ke-3 dan ke-4, serta terpaut 5 poin dari PSIS Semarang yang berada di posisi kedua.

Marcelo Rospide mengungkapkan, puncak performa ini berhasil didapatkan setelah chemistry semua pemain terhubung, termasuk para pemain asing; Anderson, Simen Lyngbo, Rohit Chand, Renan Silva, Flavio Silva, dan rekrutan baru Ze Valente.

Baca juga: Saat Pemain Arema FC dan Persik Kompak Akan Ikut Pemilu 2024...

Momentum tersebut kemudian diberkahi dengan jeda kompetisi yang cukup panjang sehingga memberikan cukup waktu untuk menyempurnakan permainan tim.

"Ya betul bahwa apa yang sudah dipersiapkan selama jeda terlihat saat laga melawan Bali United lalu," ucap pelatih asal Brasil itu.

"Seperti Bayu Otto, Ze Valente, dan Renan Silva bisa saling mengisi. Rohit Chand juga mau untuk mencari posisi yang baik selama permainan berlangsung," katanya.

Kendati demikian, ia meminta pemain untuk tidak mengendurkan fokus. Ia mengingatkan masuk peta persaingan empat besar bukanlah zona nyaman, justru sebaliknya ini menjadi babak baru yang memberikan tantangan lebih bagi para pemain.

Pemain Persik Kediri Anderson Nascimento siap berebut bola dengan pemain Bali United Privat Mbarga saat laga pekan ke-24 Liga 1 2023-2024 yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Brawijaya Kediri, Jawa Timur (5/2/2023) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persik Kediri Anderson Nascimento siap berebut bola dengan pemain Bali United Privat Mbarga saat laga pekan ke-24 Liga 1 2023-2024 yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Brawijaya Kediri, Jawa Timur (5/2/2023) malam.

"Menurut saya, tim sudah mendekati target, tetapi belum terasa aman," kata Marcelo Rospide.

"Masih terlalu jauh, tetapi saya akan terus mencoba memperbaiki tim ini untuk laga selanjutnya," katanya.

Laga selanjutnya pekan ke-25 Liga 1 2023-2024, Persik akan menghadapi Persis Solo di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/2/2024) ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com