Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korea Selatan Gagal Juara Piala Asia 2023, Senyuman dari Klinsmann

Kompas.com - 12/02/2024, 18:49 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Senyum diberikan Juergen Klinsmann kepada publik dan jurnalis Korea Selatan yang menanti kepulangannya dan pasukan Taeguk dari Piala Asia 2023

Timnas Korea Selatan tersingkir pada semifinal Piala Asia 2023 setelah kalah 0-2 dari Yordania pada Jumat (2/2/2024). 

Kekalahan itu memupus asa Korea Selatan untuk mengakhiri puasa gelar Piala Asia yang berlangsung 64 tahun. Mereka terakhir kali juara turnamen itu pada 1960. 

Dua hari setelahnya, timnas Korea Selatan pulang tanpa Son Heung-min (Tottenham) dan Lee Kang-in (PSG) yang langsung kembali ke klub masing-masing di Eropa. 

Baca juga: Korea Gugur di Piala Asia 2023, Kisah Sepak Bola Zombie Klinsmann Berakhir

Dari foto-foto yang beredar, Klinsmann selalu menampilkan senyumnya saat berbincang dengan media Korea Selatan. 

Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan mendesak Klinsmann untuk bertanggung jawab atas kegagalan Korea Selatan di Piala Asia 2023.

Salah satu pertanyaan menyinggung kemungkinan Klinsmann mundur dari kursi pelatih timnas Korea Selatan. 

Sebelumnya, juru taktik asal Jerman itu sudah pernah mengatakan bahwa ia tak berniat mundur. 

Baca juga: Korea Selatan Gagal ke Final Piala Asia, Klinsmann Tak Mau Mundur

Pertanyaan tajam sang jurnalis di bandara dijawab Klinsmann sambil tertawa. "Pertanyaan bagus," ucap Klinsmann, dikutip dari Yonhap, 8 Februari 2024. 

"Saya sangat menikmati melatih tim ini. Ketika Anda tersingkir dari turnamen, itu selalu sangat emosional," katanya. 

"Emosi yang sangat positif ketika kami mengalahkan Arab Saudi dan Australia. Kemudian, ketika kami kalah melawan Yordania itu menjadi hal ekstrem. Tapi itulah sepak bola." 

Klinsmann terus mencoba tersenyum di bandara meski tahu dia mendapatkan banyak kritik dari rakyat Korea Selatan. 

Baca juga: Saat Son Heung-min Merasa Tak Pantas Jadi Kapten Korea Selatan...

Dilansir dari The Athletic, sentimen negatif kepada Klinsmann sudah berkembang jauh sebelum Piala Asia 2023 dimulai. 

Semuanya bermula dari periode awal kepelatihan Klinsmann di Korsel yang dihiasi kekalahan 0-1 dari Peru dan hasil imbang 1-1 kontra El Salvador di kandang sendiri pada laga persahabatan akhir Februari 2023. 

Taktik eks pemain timnas Jerman itu dikatakan kurang padu dan terlalu mengandalkan pemain yang berkarier di Eropa seperti Son Heung-min, Lee Kang-in, dan Hwang Hee-chan. 

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com