Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manuver Arema FC Usai Rekrut WCP, Bawa Pulang Mantan Kiper

Kompas.com - 11/02/2024, 14:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.comWidodo Cahyono Putro (WCP) tidak datang sendirian di kursi pelatih kepala Arema FC untuk menggantikan posisi Fernando Valente pada sisa Liga 1 2023-2024.

Ia turut serta membawa Agung Prasetyo sebagai pelatih kiper. Keduanya sempat bekerja sama di Deltras Sidoarajo saat Liga 2 2023-2024.

Selain itu, Agung Prasetyo bukanlah sosok baru bagi Arema. Semasa aktif bermain, Agung Prasetyo sempat membela Arema pada musim 1999-2001. Ia sempat menjadi idola Aremania saat mengawal gawang tim.

Kini, Widodo C Putro dan Agung Prasetyo bahu-membahu untuk membantu Arema FC keluar dari zona degradasi di 10 laga ke depan.

Baca juga: Arema FC Resmi Tunjuk Widodo Cahyono Putro sebagai Pelatih Kepala

Manajer tim Arema FC Wiebie Dwi Andriyas menjelaskan, keputusan manajemen merekrut Agung Prasetyo sebagai pelatih kiper berdasarkan hasil evaluasi tim.

"Kami rasa ini juga merupakan bagian dari evaluasi. Untuk itu, Arema FC merekrut Agung Prasetyo untuk posisi pelatih kiper," ujar pria yang biasa disapa Wiebie itu.

Sebelumnya, posisi pelatih kiper diisi oleh Galih Firmansyah yang sempat berduet dengan Fauzal Mubarak di awal musim.

Namun, semenjak Fauzal Mubarak memutuskan mundur dari Arema FC, praktis ia memegang kendali penuh terhadap penjaga gawang Arema FC.

Sejauh ini, gawang Arema FC sudah 44 kali dijebol lawan. Sebuah catatan yang perlu mendapat perhatian khusus dari manajemen tim.

Baca juga: Kisah Widodo Bergabung dengan Arema FC

Catatan kebobolan tersebut jauh lebih buruk dari tim penghuni dasar klasemen saat ini, Bhayangkara FC, dengan catatan kebobolan 40 gol.

Kehadiran Agung Prasetyo diharapkan memberi perubahan penampilan di sektor penjaga gawang agar lebih solid di laga-laga berikutnya.

"Harapannya seperti itu, apalagi Agung punya pengalaman di sini saat menjadi kiper selama tiga musim, itu mungkin yang bisa diterapkan," katanya.

Senada dengan manajaer tim, General Manager Arema FC Yusrinal Fitriandi juga menyebutkan opsi merekrut Agung Prasetyo berasal dari evaluasi menyeluruh yang dilakukan manajemen.

Sebab, sampai saat ini, tim masih belum beranjak dari zona degradasi dengan menempati posisi ke-16 klasemen sementara dengan perolehan 21 poin.

"Kami melihat kebutuhan secara umum yang menjadi bagian dari evaluasi yang bisa dilakukan saat ini. Semoga masuknya Agung Prasetyo bisa menambah kekuatan Arema FC, terutama di sektor kiper," kata pria yang biasa disapa Inal itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com