Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Ingin Bangkit, Fernando Valente Minta Kepercayaan

Kompas.com - 29/01/2024, 14:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comArema FC terus berpacu dengan waktu untuk memperbaiki kekurangan jelang laga lanjutan Liga 1 2023-2024.

Kompetisi Liga 1 2023-2024 akan kembali bergulir awal Februari 2024 mendatang. Arema FC bersiap menghadapi PSIS Semarang pada Senin (5/2/2024).

Situasi Arema FC arahan Fernando Valente terbilang tidak mudah dengan sisa 11 laga ke depan. Tim berjulukan Singo Edan masih terdampar di zona degradasi, persisnya posisi 16 klasemen dengan koleksi 21 poin.

Selama masa jeda kompetisi, pelatih Arema FC, Fernando Valente, terus memperbaiki kelemahan tim dari semua aspek, baik fisik dan taktik.

Baca juga: Piala Asia 2023, Darah Muda Timnas Indonesia di Mata Pelatih Arema

Selain latihan, Arema juga menggelar beberapa kali uji coba sebagai bagian dari proses mematangkan tim.

Dalam laga uji coba, Arema FC mengalami kekalahan dari sesama kontestan Liga 1, Persis Solo.

Hasil itu jelas tidak memuaskan suporter tim, Aremania. Singo Edan masih kesulitan ketika bertanding melawan tim selevel.

Sebelum beruji coba melawan Persis, Arema FC menempa diri dengan laga ekshibisi melawan klub lokal atau tim yang bermain di divisi bawah.

Fernando Valente pun meminta semua pihak untuk percaya proses yang tengah dilakukan dirinya dan staf pelatih untuk mempebaiki performa tim.

Ia percaya pemain akan tampil lebih baik di sisa laga Liga 1 2023-2024.

“Jadi saya berikan kepercayaan lagi ke mereka (pemain) dan mereka harus percaya juga apa yang sudah kami latih."

"Bahwa di pertandingan, itu pasti membawa kesulitan buat lawan. Kami harus percaya itu,” ujar pelatih Arema asal Portugal tersebut.

Baca juga: Uji Coba sebagai Bentuk Melihat Perkembangan Arema FC

Selain itu, Fernando Valente juga masih menyoroti masalah penyelesaian akhir barisan penyerang Arema FC.

Lini serang Singo Edan dirasa masih kurang efektif dalam mengonversi peluang menjadi gol.

“Kami kehilangan kesempatan membuat peluang mencetak gol. Bagaimana proses gol itu sama seperti apa yang kami latihkan dan rencanakan,” tuturnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com