Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Tripoin MU, Arsenal Naik berkat Tendangan Kungfu

Kompas.com - 12/11/2023, 04:50 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Hasil Liga Inggris 2023-2024 memuat kemenangan tipis Man United atas Luton. Sementara Arsenal naik ke posisi dua berkat tendangan "kungfu" Oleksandr Zinchenko. 

Man United kembali ke jalur kemenangan usai tengah pekan silam takluk 3-4 dari Copenhagen dalam ajang Liga Champions 2023-2024. 

Laga pekan ke-12 Liga Inggris 2023-2024 antara Man United vs Luton di Stadion Old Trafford, Sabtu (11/11/2023) berujung dengan skor tipis 1-0.

Mirip seperti pada pekan ke-11 silam, MU kembali menang via gol semata wayang. Kali ini yang menjadi pahlawan kemenangan Setan Merah adalah sang bek, Victor Lindeloef. 

Baca juga: Hasil Man United Vs Luton: Lindelof Pahlawan, MU Susah Payah Raih 3 Poin

Lindeloef sigap menyongsong bola liar di kotak penalti dan mengemas gol keempatnya sepanjang membela Man United. Uniknya, seluruh gol Lindeloef untuk MU semuanya tercipta di Old Trafford. 

Berkat kemenangan 1-0 dalam dua pekan beruntun Liga Inggris 2023-2024, pasukan Man United asuhan Erik ten Hag sementara ini naik ke posisi enam klasemen.

Man United hanya terpaut tiga angka dari penghuni peringkat empat, Liverpool, yang belum memainkan partai pekan ke-12. 

Perbaikan peringkat juga dialami Arsenal yang menang 3-1 atas Burnley pada pekan ke-12 Liga Inggris di Stadion Emirates, Sabtu (11/11/2023). 

Baca juga: Hasil Arsenal Vs Burnley, The Gunners Amankan 3 Poin di Emirates

Kemenangan meyakinkan The Gunners itu diwarnai gol indah Oleksandr Zinchenko. 

Zinchenko membobol gawang Burnley pada menit ke-74 via sebuah aksi penyelesaian kelas tinggi. Ia menyongsong bola liar di kotak penalti dengan sebuah tendangan "kungfu".

Penyelesaian atraktif Zinchenko itu sementara ini melesatkan Arsenal ke tangga kedua Liga Inggris, menggusur sang rival bebuyutan di London Utara, Tottenham Hotspur, yang dibekuk Wolves 1-2.

 

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-12

Wolves vs Tottenham 2-1 (Pablo Sarabia 90+1, Mario Lemina 90+7’/Brennan Johnson 3’)

Arsenal vs Burnley 3-1 (Leandro Trossard 45+1’, William Saliba 57’, Oleksandr Zinchenko 74’/Joshua Brownhill 54’)

Crystal Palace vs Everton 2-3 (Eberechi Eze 5’ pen., Odsonne Edouard 73’/Vitaliy Mykolenko 1’, Abdoulaye Doucure 49’, Idrissa Gueye 86’)

Man United vs Luton 1-0 (Victor Lindeloef 59’)

Bournemouth vs Newcastle 2-0 (Dominic Solanke 60’, 73’)

Ket.: Laga pekan ke-12 sampai Minggu (12/11/2023) dini hari WIB

 

Klasemen Liga Inggris

No Klub D M S K -/+ P
1
Man City
11 9 0 2 20 27
2
Arsenal
12 8 3 1 16 27
3
Tottenham
12 8 2 2 9 26
4
Liverpool
11 7 3 1 14 24
5
Aston Villa
11 7 1 3 10 22
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (12/11/2023) pukul 04:40 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com