Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sentra Latihan Dibangun di IKN, FIFA Sorot Momentum Sepak Bola Indonesia

Kompas.com - 22/09/2023, 15:30 WIB
Muhammad Reza Triatmodjo,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Direktur Regional FIFA untuk kawasan Asia dan Oseania, Sanjeevan C Balasingam, menyorot momentum bagus sepak bola Indonesia.

Sanjeevan C. Balasingam menjadi perwakilan FIFA dalam acara Groundbreaking Training Center tim nasional Indonesia di kawasan Ibu Kota Negara (IKN), Penajam Paser, Kalimantan Timur, Jumat (22/9/2023).

“Saya sangat senang berada di sini pada hari ini merayakan dua contoh kolaborasi hebat antara FIFA dan Indonesia, berupa pembangunan training center kelas dunia dan penyelenggaraan Piala Dunia U17 2023,” katanya, dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden.

“Seperti kita ketahui, Indonesia akan pertama kali menjadi tuan rumah turnamen FIFA pada November nanti, menjadi negara Asia Tenggara pertama yang menggelar Piala Dunia U17.”

Baca juga: Jokowi Jelaskan Fasilitas Training Center Timnas Indonesia, Jalan Garuda Mendunia

“Saya juga tak bisa mengabaikan, Indonesia sedang mendapatkan momentum bagus menjelang turnamen bersejarah ini.”

“Kesuksesan tim di bawah pimpinan Ketua Umum Erick Thohir, dengan kelolosan ke Piala Asia 2023 dan Piala Asia U23 2024, dilengkapi dengan medali emas SEA Games 2023, gelar pertama dalam rentang 32 tahun. Selamat," ucap Balasingam.

Balasingam berharap pembangunan National Training Center ini memungkinkan timnas Indonesia bersaing di level yang lebih tinggi.

“Hal yang penting, sangat membahagiakan bahwa masa depan sepak bola Indonesia juga akan terus menjaga momentum ini, seiring dengan pembangunan training center pertama PSSI," tutur Balasingam menambahkan.

Baca juga: FIFA Gelontorkan Rp 85,6 Miliar untuk Training Center Timnas Indonesia di IKN

Sentra latihan tim nasional di IKN ini akan dilengkapi dengan fasilitas lapangan rumput alami dan sintetis, ruang ganti, serta asrama untuk pemain, pelatih, dan ofisial.

Dukungan dana sebesar 5,6 juta dolar AS (sekitar Rp 85,6 miliar) diberikan oleh FIFA.

Pendanaan ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap negara anggota FIFA dapat mencapai potensi terbaik dalam sepak bola.

FIFA sekaligus menunjukkan komitmen untuk berinvestasi terhadap masa depan sepak bola Indonesia, dengan mendukung pembangunan infrastruktur olahraga terpadu pertama di IKN.

“Kesuksesan ini menginspirasi anak-anak laki-laki dan perempuan di seluruh Indonesia dan negara tetangga untuk memainkan olahraga yang kita semua cintai ini," tutur Balasingam.

“Saya yakin momentum Indonesia tetap terjaga sampai dengan penyelenggaraan Piala Dunia U17 2023.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com