Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kursi Pelatih Kepala Arema FC Masih Penuh Teka-teki

Kompas.com - 31/07/2023, 21:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Performa buruk Arema FC pada awal musim Liga 1 2023-2024 ini membuat manajemen tim melakukan perombakan di jajaran staf kepelatihan tim.

Sebelumnya, Putu Gede Swi Santoso dan Fauzal Mubaraq mundur dari Arema FC sebagai bentuk tanggung jawab terhadap buruknya performa tim.

Kendali tim saat ini tetap dipercayakan kepada pelatih kepala, Joko Susilo, yang diberi waktu selama dua pekan mendampingi persiapan sembari menunggu kedatangan pelatih anyar.

Namun, hingga saat ini belum diketahui siapa sosok pelatih baru yang akan ditunjuk manajemen Arema FC untuk bisa mendongkrak performa tim.

Baca juga: Julian Schwarzer Panen Pujian pada Laga Debut bersama Arema FC

General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, belum bisa menyebut secara pasti siapa sosok pelatih baru yang ditunjuk.

Hanya saja ia memberi kode bahwa sosok pelatih baru Arema FC nantinya adalah pelatih asing yang saat ini tengah menjalin komunikasi.

“Memang kemarin rapat tim, kebutuhan pelatih itu memang mencuat di tim kepelatihan. Memang, ada rencana ambil pelatih asing dan sudah ada beberapa nama yang telah masuk radar kita,” tutur pria yang biasa disapa Inal itu.

“Kami masih jajaki, tetapi soal kapannya belum tahu,” sambungnya.

Ia menyebut ada tiga pelatih asing yang menjadi kandidat pelatih baru Arema FC dan sedang menjalin komunikasi secara intens dengan manajemen.

Manajemen berhati-hati dalam menentukan pelatih baru karena target yang diberikan kepada sosok pelatih baru tersebut tidak akan mudah.

Baca juga: Persis Solo Vs Arema FC, Badai Cedera Ganggu Kekuatan Singo Edan

Prestasi tim berjuluk Singo Edan itu hingga pekan ke-5 ini terdampar di zona degradasi menempati posisi ke-17 klasemen Liga 1 2023-2024 dengan koleksi dua poin.

Pelatih baru yang ditunjuk manajemen diharapkan bisa membawa Evan Dimas Darmono dkk konsisten meraih kemenangan demi mendongkrak posisi tim.

Sementara soal posisi Joko Susilo yang masih memegang kendali tim. Yusrinal Fitriandi memastikan tetap dievaluasi manajemen terkait hasil yang diraih tim.

“Kalau komunikasi sudah melakukan dengan pelatih, kandidatnya ada tiga. Timeline tergantung kebutuhan tim jadi kalau misal lebih ke kita butuh kemenangan,” ungkap pria berkacamata itu.

“Ini Gethuk sedang kami evaluasi,” tegasnya.

Tak hanya kursi pelatih kepala, kursi pelatih kiper pun saat ini masih lowong. Untuk sementara, kiper dilatih asisten pelatih kiper Galih Firmansyah.

Yusrinal Fitriandi memastikan pelatih kiper akan disesuaikan dengan kebutuhan dan juga referensi yang dimiliki pelatih baru Arema FC.

“Kami carikan kandidat dan dianalisis sama tim analisnya, tim kebutuhannya kapan. Kalau manajemen kan sesuai kebutuhan tim,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com