Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Baik dari Pelatih Persib, Tyronne del Pino Segera Bergabung

Kompas.com - 18/06/2023, 23:30 WIB
Adil Nursalam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penantian kehadiran gelandang baru Persib Bandung, Tyronne del Pino, mendapat titik terang.

Pelatih Persib, Luis Milla, mengabarkan Tyronne del Pino akan bergabung dalam training center (TC) Persib di Yogyakarta untuk mempersiapkan diri menatap Liga 1 2023-2024.

Pada Minggu (18/6/2023), Luis Milla menginformasikan bahwa Tyronne akan segera bergabung dalam dua hari ke depan. 

Diperkirakan playmaker asal Spanyol itu akan gabung pada sesi latihan Selasa (20/6/2023) atau Rabu (21/6/2023).

Baca juga: Alasan Tyronne del Pino dan David da Silva Masih Absen dalam Latihan Persib

“Tyronne sepertinya akan tiba dalam dua hari. Penting bagi kami dan juga adaptasi untuk Tyronne bersama rekan di tim barunya,” terang Milla.

Tak ada informasi lebih lanjut mengenai kedatangan pemain asing baru Persib lainnya, Alberto Rodriguez Martin. 

Informasi terakhir yang diterima dari Teddy Tjahjono selaku bos Persib, bahwa Kartu Izin Tinggal Terbatas (Kitas) Alberto tengah diproses setelah pengumuman peresmian pemain.

Baca juga: Persib Harus Segera Selesaikan Urusan Alberto dan Tyronne yang Butuh Adaptasi

“Kitas sedang dalam proses. Di mana proses tahapan melakukan permohonan untuk proses Kitas baru dilakukan setelah kontrak ditandatangani,” terang Teddy beberapa waktu lalu.

“Proses untuk pengurusan Kitas kan ada waktunya juga. Prosesnya sekitar 10 hari kayaknya,” sebut Teddy yang kini menjabat sebagai Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB).

Dari lima pemain baru Persib, baru dua pemain yang intens mengikuti sesi latihan Persib yakni Ryan Kurnia dan I Putu Gede Juni Antara. 

Baca juga: Fakta Menarik Tyronne del Pino yang Digaet Persib Bandung

Milla senang melihat adaptasi yang dilakukan keduanya. Mereka mampu memainkan peran sesuai konsep dan gaya bermain tim.

“Pemain baru bisa beradaptasi dengan gaya bermain kami, saya senang terhadap (Ryan) Kurnia dan Putu (Gede) dan kini kami masih menanti kedatangan rekrutan baru lainnya,” papar Milla.

Sementara itu wingback baru Persib, Edo Febriansah, juga masih berada di Timnas yang akan menjalani laga Indonesia vs Argentina

Laga FIFA Match Day yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta Senin (19/6/2023).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com