Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jurnalis Ternama Argentina Puji SUGBK dan Suporter Indonesia

Kompas.com - 18/06/2023, 13:49 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Jurnalis kenamaan Argentina, Gaston Edul, yang mengikuti lawatan Tim Tango ke Jakarta memuji venue duel Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan juga animo suporter Argentina di Tanah Air.

Hal tersebut disampaikan Gaston Edul saat ditemui BolaSport.com di Hotel Fairmont, Jakarta, pada Minggu (18/8/2023).

"Saya pikir Stadion (GBK) tempat yang indah untuk pertandingan Senin nanti," tutur jurnalis dengan lebih dari 700 ribu followers di Twitter tersebut kepada BolaSport.com.

"Saya sangat terkesan (dengan Stadion GBK). Ini pertama kali saya kemari."

"Saya terkejut, wow sungguh luar biasa dan stadion yang sangat besar," lanjutnya.

Baca juga: Dua Opsi Line Up Timnas Argentina di GBK

Tak hanya venue pertandingan, Gaston juga terkesima dengan suporter Tanah Air yang ia katakan "paling meriah di dunia" dan banyak yang mendukung negaranya.

"Saya pikir Indonesia adalah salah satu negara dengan suporter paling meriah di dunia."
"Banyak suporter Indonesia yang menyukai Timnas Argentina."

Partai FIFA Matchday timnas Indonesia vs Argentina akan bergulir di SUGBK, Jakarta, Senin (19/6/2023), pukul 19.30 WIB.

Ketum PSSI, Erick Thohir, ingin Indonesia bisa setidaknya merepotkan sang juara dunia.

Dirinya juga berpesan agar para pemain tak menganggap laga nanti sebuah partai fun football melainkan sebagai sebuah uji coba sesungguhnya di kalender FIFA.

“Pertandingan melawan Argentina bukan laga hiburan. Ini pertandingan serius,” ucap Erick Thohir kepada sejumlah media termasuk Kompas.com, di GBK Arena, Sabtu (17/6/2023).

“Boleh mimpi yang lebih besar. Sebab, ini (laga kontra Argentina) bagian dari tes nyali,” tutur dia menambahkan.

Baca juga: Media Argentina Soroti Kain Hitam di Sesi Latihan Timnas Indonesia

Sementara, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan bahwa skuad Garuda harus memepersiapkan diri dengan baik jelang menghadapi tim nomor satu dunia tersebut.

Pelatih asal Korea Selatan itu juga meminta kepada seluruh personel timnas Indonesia untuk menikmati duel lawan Julian Alvarez dkk.

“Seperti yang kita tahu Argentina memang tim terbaik di dunia. Oleh karena itu, persiapan terpenting dari pemain sendiri,” kata STY kepada awak media termasuk Kompas.com pada Kamis (15/6/2023).

“Dari hati pemain bagaimana, dan saya minta tolong kepada para pemain jangan gelisah, jangan ada yang tegang."

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com