Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jesse Lingard ke Indonesia, Cerita Sulitnya Jadi Pemain Man United

Kompas.com - 10/06/2023, 13:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, menyapa para penggemar saat datang ke Indonesia.

Selain menyapa para penggemar, Jesse Lingard juga menceritakan sulitnya proses menjadi pemain Man United.

Sebelumnya, Jesse Lingard tiba di Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, pada Kamis (8/6/2023) sore WIB.

Jesse Lingard datang ke Indonesia untuk mengikuti rangkaian acara bersama perusahaan perlengkapan sepak bola bernama Concave yang mengontraknya sebagai brand ambassador.

Baca juga: Kerja Sama dengan Concave, Jesse Lingard Akan Datang ke Indonesia

Setelah tiba di Indonesia, Jesse Lingard sempat melakukan sesi konferensi pers bersama media.

Lalu, keesokan harinya, dia ikut melucurkan produk "JLingz for Concave" di PT Aggiomultmex International Group, Tigaraksa, Tangerang.

Kegiatan Jesse Lingard bersama Concave Indonesia tak berhenti sampai di situ. 

Seusai meluncurkan produk JLingz, Lingard menyapa langsung para penggemar di gerai Concave Indonesia, Pondok Indah Mall 2, Jakarta Selatan, Sabtu (10/6/2023) siang WIB.

Baca juga: Legenda Man United Nilai Jesse Lingard Layak Tampil 45 Kali Semusim

Dia sibuk berfoto dan membuat konten bersama para penggemar dalam kesempatan tersebut.

Jesse Lingard tampak terkejut ketika ada penggemar yang mengaku datang dari Thailand untuk bertemu dengannya secara langsung.

Penggemar yang mengaku datang dari Thailand itu pun tak bisa banyak berkata-kata setelah bertatap muka dan memeluk sang idola.

Sikap serupa juga ditunjukkan oleh sejumlah penggemar lainnya, termasuk Ambrizal Umanailo selaku pesepak bola Indonesia yang mengagumi perjalanan karier Jesse Lingard.

Baca juga: Usai Pogba dan Lingard, Giliran Juan Mata Tinggalkan Man United secara Gratis

Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, berfoto dengan pesepak bola Indonesia, Ambrizal Umanailo, dalam acara bersama Concave Indonesia di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, pada Sabtu (10/6/2023) siang WIB.KOMPAS.com/Benediktus Agya Pradipta Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, berfoto dengan pesepak bola Indonesia, Ambrizal Umanailo, dalam acara bersama Concave Indonesia di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, pada Sabtu (10/6/2023) siang WIB.

"Saya sebagai pesepak bola Indonesia bangga, karena melihat proses dia sebelumnya yang sudah pernah bermain di MU. Itu prestasi yang luar biasa menurut saya" kata Umay, sapaan akrab Ambrizal Umanailo, saat diwawacarai awak media.

"Tentunya senang dan bangga juga bisa ketemu dia, orangnya low profile," ujar mantan pemain Persija yang kini berkarier bersama Persita Tangerang tersebut.

Dalam kunjungannya ke gerai Concave Indonesia, Jesse Lingard turut membagikan cerita dan pengalamannya sebagai pesepak bola, termasuk ketika berjuang menembus skuad utama Man United.

Baca juga: Pajak Degradasi yang Mengurung Jesse Lingard di Manchester United

Dia mengatakan bahwa proses menjadi pemain Manchester United bukanlah hal yang mudah untuk dilalui.

"Itu (menjadi pemain MU) adalah proses yang sulit, harus bekerja keras, memberikan dedikasi penuh, dan fokus pada latihan," kata Lingard.

Menurut Jesse Lingard, disiplin menjadi faktor penting untuk menggapai mimpi sebagai pesepak bola profesional.

"Disiplin, tidak berpesta dan minum-minum. Semua soal sepak bola, kerja keras, dan terus latihan," tutur jebolan akademi Man United yang kini telah berusia 30 tahun tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com