Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasib Empat Pemain Asing Persib dan Hambatan Manajemen di Bursa Transfer

Kompas.com - 04/05/2023, 18:20 WIB
Adil Nursalam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung memastikan empat legiun asing tak akan pergi sebelum kontrak selesai. 

Direktur Persib Teddy Tjahjono menyebutkan empat pemain asingnya akan menghormati kontrak yang ada.

David da Silva dan Nick Kuipers masih memiliki kontrak hingga Desember 2023 ini. Sementara kontrak Ciro Alves hingga April 2024, dan Daisuke Sato sampai Januari 2025. 

“Dia masih terikat kontrak semua. Jadi kita hormati kontrak,” sebut Teddy.

Baca juga: Sodorkan Daftar Pemain Bidikan Persib, Luis Milla Nantikan Gebrakan

Teddy sendiri belum tahu apakah salah satu asingnya akan dipinjamkan menatap musim baru Liga 1 2023-2024.

Itu mengingat kepastian regulasi pemain asing menjadi 5+1 belum dipastikan oleh operator PT Liga Indonesia baru (LIB). 

Keputusan soal meminjamkan pemain pula harus ditentukan oleh pelatih Luis Milla. “Belum tahu,” jawab Teddy saat ditanyai soal peluang pemain dipinjamkan.

DDS mesin gol utama Persib dengan 24 golnya dan Nick Kuipers bek andalan Maung Bandung, rawan digoda klub lain karena kontraknya akan habis Desember tahun ini. 

Belum ada sinyal perpanjangan kontrak dua pemain tersebut hingga Kamis (4/5/2023).

Baca juga: Persib Bandung Bereaksi soal Wacana Regulasi Pemain Asing 5+1

Teddy turut mengungkapkan bagaimana kendala Persib dalam bergerak di bursa transfer tahun ini.

Itu tidak lepas dari banyaknya pemain bidikan yang masih terikat kontrak dengan tim bersangkutan.

Saat pemain tak dilepas oleh klub lamanya pun akan menjadi hambatan buat Persib menebus pemain.

“Kalau semua masih terikat kontrak baru bisa (dinego) sesuai dengan waktu habis kontrak. Tapi kalau mendapatkan pemain kendalanya beda-beda,” sebut Teddy.

“Ada pemain yang masih terikat kontrak dengan klub lain saat kita ajukan kontrak, tawaran, kalau klubnya tidak melepas ya sudah,” terangnya.

Baca juga: Persib Umumkan Ryan Kurnia sebagai Rekrutan Baru, Ini Profil Sang Gelandang

Persib pun tidak akan ragu menebus pemain dengan fee transfer, hal itu pernah terjadi ketika mereka menebus Rezaldi Hehanussa dari Persija Jakarta. 

“Kalau ada fee transfer ya bisa terjadi, di sana ada proses negosiasi, dan rebutan sama klub lain, jadi dinamikanya banyak,” paparnya.

Kendati begitu, Teddy menyebutkan pihaknya telah mendapatkan pemain-pemain bidikan yang diinginkan. 

“Tapi kami sudah mendapatkan pemain yang sudah kami amankan,” sebutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com