Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Bali United: Singo Edan Umbar Ambisi meski Cuma Latihan 2 Hari

Kompas.com - 27/03/2023, 08:00 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, menyongsong laga melawan Bali United dengan rasa optimistis meski timnya hanya bersiap selama dua hari.

Laga tunda pekan ke-20 Liga 1 2022-2023 antara Arema FC vs Bali United akan dilaksanakan di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (27/3/2023) pukul 20.30 WIB.

Laga ini hanya berjarak tiga hari selepas Arema FC ditahan imbang 0-0 Borneo FC, Jumat (24/3/2023) kemarin.

“Bismillah. Apa pun itu situasinya, kami harus bisa dan tidak menjadi alasan untuk menghadapi pertandingan,” ujar pelatih Arema FC, Joko Susilo.

Baca juga: Arema FC Main Seri, Pelatih Sorot Keputusan Wasit Tak Beri Penalti

Joko Susilo menyebut timnya tidak dalam kondisi yang ideal lantaran jeda antarpertandingan yang sangat pendek.

Arema FC praktis hanya memiliki dua hari efektif untuk memulihkan diri dan melakukan persiapan taktik. 

“Kami tahu kekuatan Bali United, kami harus mempersiapkan dengan baik. Cuma, kendala kami waktu 3 hari sangat mepet dan baru latihan hari Minggu,” ucap pelatih yang biasa disapa Gethuk itu.

“Semoga tidak hujan, kalau hujan, ini menjadi kendala buat kami karena kami harus mempersiapkan taktik menghadapi Bali United,” tuturnya pada hari Minggu lalu.

Ia meyakini perbedaan level kebugaran pemain berpotensi menjadi pembeda pada laga Arema FC vs Bali United.

Baca juga: Teco Tegaskan Bali United Masih Kompetitif meski Tersingkir Dini dalam Peta Juara

Sebagai informasi, Bali United terakhir melakoni pertandingan pada Kamis 16 Maret 2023, atau sekitar 11 hari yang lalu, saat melawan Madura United.

“Sebenarnya kalau dari taktik tidak ada yang kami khawatirkan, hampir sama dengan kekuatan tim-tim yang lain. Hanya, memang di kondisi mereka lebih bagus. Itu yang kami antisipasi,” tutur Joko Susilo, pelatih berlisensi AFC Pro.

Arema FC punya bekal apik menuju duel kontra Bali United. Pada putaran pertama, Singo Edan berhasil menaklukkan Bali United dengan skor 2-1.

Akan tetapi, Joko Susilo menegaskan bahwa situasinya sekarang sudah berbeda, apalagi menilik kesenjangan kedua tim dalam hal durasi masa pemulihan.

Tim pelatih Arema FC pun memeras otak mencari solusi untuk memperkecil jarak performa.

Mereka mengatur siasat untuk menutupi kekurangan Arema FC dari segi fisik.

“Kalau pertandingan nanti tentu situasi berbeda. Dan untuk bagaimana meraih poin yang kami harapkan, tentu (memenangkan pertandingan) dengan taktik sekarang,” ujar Joko Susilo mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com