Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Resmi Berpisah dengan Javier Roca, Legenda Klub Merapat

Kompas.com - 06/02/2023, 15:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Manajemen Arema FC secara resmi mengumumkan perpisahan dengan pelatih Javier Roca melalui rilis pada Senin (6/2/2023) sore.

Keputusan Arema FC untuk mengakhiri kerja sama lebih cepat dengan Roca tidak lepas dari performa buruk tim saat ini.

"Per hari ini 6 Februari 2023, Arema FC dan pelatih, Javier Roca secara resmi mengakhiri kerja sama," ucap Komisaris PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia, Tatang Dwi Arifianto.

Seperti diketahui, Arema FC sedang mengalami kemerosotan performa dengan menelan lima kekalahan beruntun tanpa mencetak satu gol pun dalam lima pekan terkini Liga 1 2022-2023.

Baca juga: Arema FC dan Javier Roca Resmi Berpisah: Kebersamaan Singkat nan Berat

Kondisi ini membuat tim berlogo kepala singa mengepal tersebut tertahan di posisi ke-10 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan 26 poin.

Singo Edan kini hanya terpaut tiga poin saja dari lima urutan terbawah klasemen.

Sebenarnya, performa Dendi Santoso dkk dibawah kepelatihan Javier Roca tidak begitu buruk. Tim sempat merasakan empat kemenangan beruntun pada pekan 12 sampai pekan ke-15.

Secara total, Roca memimpin dalam 12 pertandingan Arema FC, dengan raihan lima kemenangan dan tujuh kekalahan. Secara produktivitas, Singo Edan membukukan 11 gol dan kebobolan 13 kali.

“Tentunya kami mengucapkan terima kasih kepada Javier Roca atas dedikasi yang sudah diberikan kepada Arema FC,” ucap Komisaris PT AABBI yang biasa disapa Tatang.

Baca juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Liga 1 Makin Sulit bagi Arema FC

“Terkait siapa nama pelatih yang akan memimpin Arema FC nanti, kita tunggu saja perkembangan berikutnya. Doakan yang terbaik untuk Arema FC,” katanya menambahkan.

Jabatan pelatih Arema FC dipercaya tak akan kosong dalam waktu lama. Kabarnya, manajemen sudah menunjuk pelatih untuk menggantikan Javier Roca.

Pelatih tersebut bukanlah orang asing untuk tim berjuluk Singo Edan, yakni I Putu Gede yang sebelumnya melatih PSMS Medan.

Nama pelatih kelahiran Denpasar itu tercatat dalam buku sejarah Arema.

Saat masih aktif menjadi pemain, ia menjadi kapten yang memimpin penggawa Arema menjuarai Divisi 1 2004 (sekarang Liga 2) dan Copa Indonesia (sekarang Piala Indonesia) dua kali berturut-turut pada 2005 dan 2006.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com