Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jose Mourinho Marah, Minta Pemain AS Roma Jadi Badut

Kompas.com - 19/09/2022, 23:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih AS Roma Jose Mourinho meminta anak-anak asuhnya menjadi badut. Permintaan ini mencerminkan amarah sang pelatih yang kecewa terhadap kepemimpinan wasit pada laga kontra Atalanta.

Laga AS Roma vs Atalanta merupakan salah satu duel yang tersaji dalam rangkaian pekan ketujuh Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2022-2023.

Pertandingan antara dua tim penghuni papan atas klasemen Liga Italia musim 2022-2023 itu berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Minggu (18/9/2022) malam WIB.

AS Roma besutan Jose Mourinho mengusung misi kemenangan pada tersebut. Mereka membutuhkan tambahan tiga poin untuk naik ke posisi tiga besar.

Baca juga: Mourinho tentang Striker Roma yang “Banyak Gaya”: Virus Menyebar...

Namun, misi AS Roma untuk mengamankan tiga poin buyar setelah Atalanta mampu mengakhiri laga dengan keunggulan 1-0.

Gol semata wayang untuk Atalanta dibukukan oleh pemain 18 tahun asal Italia, Giorgio Scalvini, pada menit ke-35.

AS Roma sejatinya telah berjuang keras untuk menyamakan kedudukan setelah gol tersebut lahir.

Namun, anak-anak asuh Jose Mourinho tak kunjung mencetak gol penyeimbang hingga laga usai.

Baca juga: Hasil Roma Vs Atalanta 0-1: Mourinho Kartu Merah, Giallorossi Kalah

Ketika AS Roma berusaha mencetak gol penyeimbang, wasit sempat memberikan keputusan yang kemudian menimbulkan respons keras.

Penyerang AS Roma Nicolo Zaniolo mendapat kontak fisik di kotak penalti Atalanta, tetapi wasit tak menganggap hal itu sebagai kejadian yang layak berbuah pelanggaran.

Jose Mourinho kemudian melancarkan protes keras. Dia mempertanyakan keputusan wasit sebelum akhirnya mendapat hukuman kartu merah.

Setelah mendapat kartu merah, Jose Mourinho terpaksa menyaksikan sisa laga AS Roma vs Atalanta dari kursi tribune.

Baca juga: Roma Vs Atalanta, Mourinho: Kami Seharusnya Bisa Menang Mudah

Situasi tersebut membuat Jose Mourinho marah. Bahkan, dia masih terlihat emosi setelah pertandingan usai.

Amarah Jose Mourinho juga terlihat ketika dirinya memberikan komentar terkait insiden yang ia nilai layak berbuah penalti bagi AS Roma.

Berdasarkan pernyataan Jose Mourinho, wasit tidak memberikan hadiah penalti karena Nicolo Zaniolo masih berdiri saat mendapat kontak fisik.

Jose Mourinho yang kecewa dengan keputusan wasit kemudian melancarkan sindiran. Dia menyebut seharusnya pemain AS Roma pura-pura terjatuh untuk mendapat penalti.

Baca juga: Daftar Pemain AS Roma untuk Musim 2022-2023

Pelatih kawakan asal Portugal itu meminta anak-anak asuhnya untuk bermain seperti badut.

"Ada penalti yang sangat jelas. Saya bertanya kepada wasit dan memintanya untuk menjelaskan kepada saya. Itu karena Zaniolo tidak terjatuh," kaat Mourinho, dikutip dari Goal International.

"Jadi, karena itu, saya harus mengubah saran saya kepada para pemain. Saya memberi tahu mereka, jangan mencoba untuk tetap berdiri, jangan memainkan bola," imbuhnya.

"Jadilah badut seperti kebanyakan orang yang melakukin diving seperti di kolam renang di liga ini, karena itu ternyata adalah cara untuk mendapatkan penalti," tutur Jose Mourinho.

Baca juga: Ungkapan Kecewa Martial pada Mourinho-Solskjaer: Seperti Pengkhianatan...

Kekalahan dari Atalanta membuat AS Roma tertahan di peringkat keenam klasemen Liga Italia 2022-2023.

AS Roma menempati peringkat keenam dengan koleksi 13 poin dari tujuh pertandingan.

Mereka tertinggal empat angka dari Napoli dan Atalanta yang menduduki dua posisi teratas klasemen Liga Italia.

Setelah ini, AS Roma dijadwalkan bertanding melawan Inter Milan dalam rangkaian pekan kedelapan Liga Italia, 1 Oktober mendatang.

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Napoli
7 5 2 0 10 17
2
Atalanta
7 5 2 0 8 17
3
Udinese
7 5 1 1 8 16
4
Lazio
7 4 2 1 8 14
5
Milan
7 4 2 1 5 14
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (19/09/2022) pukul 03:59 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com