Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Vs Persib, Ada Pesan Penting untuk Jakmania dan Bobotoh

Kompas.com - 01/03/2022, 05:45 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Laga akbar Liga 1 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Selasa (1/3/2022) pukul 20.30 WIB. 

Jelang laga Persija vs Persib, pelatih Macan Kemayoran-julukan Persija- Sudirman, meminta suporter atau Jakmania menjaga nama besar klub.

"Pertandingan Persija melawan Persib memang salah satu derbi Indonesia yang kadang penuh dengan drama. Namun, saya berpesan kepada suporter agar menjaga nama klub masing-masing," kata pelatih Persija Sudirman seperti dikutip dari Antara, Selasa pagi.

Pelatih berusia 52 tahun itu tidak ingin hasil laga berimbas hingga luar lapangan.

Sudirman berharap kedua suporter termasuk fans Persib atau Bobotoh menerima dengan lapang dada hasil pertandingan nanti.

Baca juga: Persija Vs Persib, Marc Klok Sebut Momen Terbaik Akan Datang

Hal senada diutarakan bek Persija Maman Abdurahman.

Maman mengakui ada rivalitas antara timnya dan Persib, tetapi itu bukan alasan bagi pihak-pihak di luar klub untuk berbuat negatif.

"Rivalitas itu sekadar untuk menaikkan atmosfer pertandingan. Semoga semua biaa berjalan lancar," kata pesepak bola berusia 39 tahun itu.

Pemain Persija Jakarta Syahrian Abimanyu saat pertandingan pekan 25 Liga 1 2021-2022 melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 3-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (14/2/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persija Jakarta Syahrian Abimanyu saat pertandingan pekan 25 Liga 1 2021-2022 melawan Persebaya Surabaya yang berakhir dengan skor 3-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (14/2/2022) malam.

Persija tengah memburu target posisi tiga besar Liga 1 2021-2022 dan ini itu membuat Marko Simic dan kawan-kawan membidik kemenangan dari semua pertandingan tersisa, termasuk dari laga versus Persib.

Macan Kemayoran kini berada pada posisi ketujuh klasemen dengan 38 poin dari 26 laga, sedangkan Persib menempati peringkat ketiga dengan 54 poin dari 27 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com