Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Lionel Messi Usai Cetak Gol dan Antar PSG Benamkan Man City

Kompas.com - 29/09/2021, 05:42 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Canal+

PARIS, KOMPAS.com - Penantian Lionel Messi untuk mencetak gol pertamanya bersama Paris Saint-Germain tuntas pada laga Liga Champions melawan Manchester City.

Duel PSG vs Man City merupakan laga kedua Grup A Liga Champions yang dihelat di Stadion Parc des Princes pada Rabu (29/9/2021) dini hari WIB.

PSG sukses mengalahkan Man City 2-0 berkat gol Idrissa Gueye (8') dan Lionel Messi (74').

Torehan ke gawang Man City tersdebut menjadi gol pertama Lionel Messi dalam balutan seragam PSG.

Kapten timnas Argentina itu harus menunggu sampai empat pertandingan untuk membuka keran golnya bersama klub elite Perancis tersebut.

Seusai laga, Messi mengaku sangat bahagia karena berhasil mencetak gol setelah absen dalam dua laga terakhir PSG akibat cedera lutut kiri.

Baca juga: Hasil PSG Vs Man City - Messi Buka Keran Gol, Les Parisiens Petik 3 Poin

"Man City adalah lawan sulit. Kemenangan ini sangat penting untuk PSG setelah hasil imbang melawan Club Brugge," ujar Messi dikutip dari situs Canal+.

"Saya tidak bisa bermain akhir-akhir ini karena cedera. Ini juga pertandingan kedua saya di Stadion Parc des Princes. Jadi, saya sangat bahagia bisa mencetak gol," ujar Messi menambahkan.

"Saya masih beradaptasi dengan tim baru saya. Semakin sering kami bermain bersama, semakin baik pula hubungan kami," tutur Messi.

"Kami semua harus tumbuh bersama dan berkembang untuk terus memberikan yang terbaik," ucap Messi menambahkan.

Baca juga: Lionel Messi, Pembawa Mimpi Buruk Bagi Klub Inggris di Liga Champions

Terdapat tiga statistik menarik dari gol pertama Lionel Messi untuk PSG.

Torehan ke gawang Man City membuat Lionel Messi kini tercatat sebagai pemain kedua yang berhasil selalu mencetak gol di Liga Champions selama 17 musim beruntun.

Lionel Messi mengikuti jejak kapten Real Madrid, Karim Benzema, yang mengukir rekor tersebut terlebih dahulu.

Messi juga sukses mempertajam rekor golnya ketika bertemu tim Inggris di Liga Champions.

Dikutip dari situs Opta, Messi sejauh ini sudah mencetak total 27 gol dari 31 pertandingan melawan tim Inggris di panggung Liga Champions.

Secara keseluruhan, Lionel Messi kini tercatat sudah mengoleksi 121 gol dari total 151 penampilan di Liga Champions.

Baca juga: Klasemen Liga Champions: Tim Debutan Sheriff ke Puncak Ungguli Madrid dan Inter

Kemenangan atas Man City mengatrol posisi PSG ke puncak klasemen Grup A Liga Champions dengan raihan empat poin dari dua laga.

PSG untuk sementara unggul selisih gol atas Club Brugge di urutan kedua.

Adapun Man City asuhan Pep Guardiola harus turun ke peringkat ketiga, tertinggal satu angka dari PSG.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com