Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/09/2021, 05:28 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Sosok legendaris AC Milan Fabio Capello mengutarakan apa yang terjadi dengan keputusan wasit Cuneyt Cakir pada laga Grup B Liga Champions Milan vs Atletico pada Rabu (29/9/2021) sebagai "sangat serius".

Capello tidak puas dengan penampilan wasit Cuneyt Cakir pada laga di San Siro tersebut, terutama saat ia memberikan hadiah penalti bagi Atletico Madrid pada injury time babak kedua.

"Wasit ini telah memimpin final Liga Champions, tetapi saya pikir dirinya tak cukup bagus," ujar Fabio Capeollo di Tuttomercato.

Cuneyt Cakir merupakan wasit senior. Pria asal Turki ini memimpin laga final Liga Champions 2015 antara Juventus dan Barcelona.

Sebelumnya, wasit berusia 44 tahun ini pernah menjadi wasit di final Piala Dunia Klub 2012 yang mempertemukan Corinthians dan Chelsea di Yokohama, Jepang.

Cakir juga pernah memimpin semifinal Piala Dunia 2014 antara Belanda dan Argentina.

"Ia bahkan tak mendapat bantuan dari VAR. Apa yang terjadi di San Siro sangat serius," lanjut Capello.

Hal sama diungkapkan oleh Graziano Cesari, eks wasit top Italia yang aktif pada 1994-2002 di studio Sport Mediaset.

"Cakir melihat (insiden tersebut) dari belakang," ujarnya.

"Ia tak dapat melihat apa yang terjadi kecuali sentuhan ke tangan Kalulu."

Baca juga: Hasil AC Milan Vs Atletico: Drama di San Siro, ATM Curi Kemenangan dari 10 Pemain Tuan Rumah

"Lemar sempat mengenai bola dengan tangan kirinya yang kemudian mengenai bek Rossoneri tersebut," tutur eks wasit asal Parma tersebut.

"VAR tak menaruh perhatian, ini adalah gambar-gambar yang mereka juga punya."

"Jadi, ada kesalahan dari Cakir, tetapi ada kesalahan lebih sensasional dari VAR."

AC Milan menderita kekalahan menyakitkan saat memainkan laga kandang Liga Champions pertama mereka sejak 2014.

Pada partai Milan vs Atletico tersebut, Rossoneri sebenarnya memimpin lebih dulu lewat gol Rafael Leao pada menit ke-20.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com