Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Langkah Persib untuk Antisipasi Krisis Pemain di Liga 1 2021

Kompas.com - 25/08/2021, 12:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung sudah menyiapkan segala kemungkinan terburuk dalam kiprahnya di Liga 1 2021.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, mengarungi timnya sangat rawan mengalami krisis pemain dalam mengarungi kompetisi Liga 1 musim ini.

Mengingat kompetisi diselenggarakan dalam situasi luar biasa karena pandemi Covid-19, potensi pemain absen dalam pertandingan tidak hanya disebabkan akumulasi kartu atau cedera, tetapi juga terpapar virus corona.

Alberts tak memungkiri, potensi pemainnya terpapar Covid-19 sangat mungkin terjadi.

Sebab, di Eropa pun banyak kesebelasan yang kehilangan pemain andalannya dalam pertandingan karena terpapar virus corona.

Baca juga: Meski Persiapan Tak Ideal, Kapten Persib Mengaku Siap Tempur di Liga 1

"Itu tentunya sangat mungkin terjadi, di seluruh dunia dan di liga lain, ada pemain tertentu yang terkena Covid-19," kata Alberts kepada wartawan, Rabu (25/8/2021).

"Itu hal yang harus kami terima jika terjadi karena Covid-19 masih ada di sekitar kita," tutur pelatih asal Belanda itu menambahkan.

Alberts mencoba mengantisipasi terjadinya krisis pemain dengan memperkuat kedalaman skuad yang mumpuni.

Sebab, kompetisi akan tetap bergulir meski ada satu kesebelasan yang dihantam krisis pemain akibat pemainnya terpapar Covid-19.

Oleh karena itu, Alberts pun sudah berhitung dengan semua kemungkinan yang akan terjadi di kompetisi.

Dia tidak mau absennya sejumlah pemain mengganggu performa Maung Bandung - julukan Persib - di kompetisi musim ini.

Bila diperhatikan secara cermat, kedalaman skuad Maung Bandung di Liga 1 2021 memang cukup bagus, karena setiap posisi dihuni oleh dua hingga tiga pemain.

"Jadi itu kenapa dan betapa pentingnya tim mempunyai kedalaman yang bagus musim ini. Tim yang tangguh, bisa menambal di semua posisi," ucap Alberts.

"Itu sudah kami kalkulasikan bahwa mungkin saja di satu pertandingan ada beberapa pemain yang absen, tapi liga akan tetap berjalan," sambung dia.

Kedalaman skuad yang mumpuni, dikatakan Alberts, merupakan salah satu modal dasar Persib dalam menatap persaingan juara di Liga 1 2021.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com