Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wander Luiz Sebut Persib Punya Modal besar untuk Jadi Juara Liga 1 2021

Kompas.com - 23/05/2021, 19:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, menatap Liga 1 2021 dengan motivasi tinggi. Pemain asal Brasil tersebut membidik target juara bersama Persib di kompetisi musim ini.

Wander Luiz cukup percaya diri Persib bisa merealisasikan target menjadi juara Liga 1 2021.

Terpenting, Maung Bandung bisa memanfaatkan sisa waktu pada masa pramusim untuk mempersiapkan tim sebaik mungkin.

"Tentunya, liga adalah hal lebih penting bagi kami. Jadi, kami harus melakukan persiapan bagus untuk memulai Liga 1 dengan bagus," kata Luiz kepada wartawan, Minggu (23/5/2021).

Luiz menganggap Persib memiliki modal cukup baik dalam menghadapi kompetisi.

Baca juga: Disebut Mirip Rohit Chand, Wander Luiz: Saya Lebih Tampan

 

Sebelumnya, Maung Bandung sempat tampil ganas di turnamen Piala Menpora 2021.

Kiprah Persib di Piala Menpora tidak bisa dikatakan buruk. Empat kemenangan, dua imbang, dan dua kalah adalah hasil yang diraih Persib di turnamen pramusim itu.

Melalui hasil tersebut, Persib pun mengakhiri perjalanan mereka di Piala Menpora sebagai runners-up.

"Saya pikir, pencapaian kami di turnamen Piala Menpora pun bagus. Hanya saja, di babak final memang kami tidak beruntung," ucap Luiz.

"Kami tidak dalam kondisi terbaik. Saya mengalami cedera di final dan beberapa pemain menerima hukuman kartu," ujar dia.

"Itu menyulitkan kami. Namun, saya lihat kami mempunyai peluang karena kami tim besar dan pemain yang besar pula," imbuh pemain asal Brasil itu.

Luiz melanjutkan, modal lain yang tak kalah penting bagi Persib untuk bisa meraih gelar juara kompetisi adalah kualitas pemain yang dimiliki.

Baca juga: Gelandang Persib Enggan Puas Diri meski Performa Tuai Pujian

Mengarungi Liga 1 2021, Maung Bandung memiliki komposisi pemain mumpuni untuk menjadi penantang gelar juara paling potensial.

Di lini depan, Persib punya empat penyerang berkualitas dalam diri Luiz, Geoffrey Castillion, Ezra Walian, hingga Ferdinand Sinaga.

"Tentu saja itu bagus, membuat kami lebih nyaman bermain dan semua juga mempunyai kualitas bagus. Jadi itu penting," tegas Luiz.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com