Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan David Alaba Bergabung dengan Real Madrid?

Kompas.com - 30/04/2021, 15:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bek asal Austria, David Alaba, dikabarkan segera bergabung dengan Real Madrid.

David Alaba dipastikan bakal hengkang dari Bayern Muenchen setelah tidak memperpanjang kontraknya.

Adapun kontrak Alaba sendiri akan berakhir pada akhir musim ini.

Artinya, pemain berusia 28 tahun tersebut akan pergi dengan status bebas transfer alias gratis.

CEO Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge, sebetulnya telah beberapa kali menawarkan perpanjangan kontrak kepada Alaba sejak 12 bulan terakhir.

Baca juga: Bursa Transfer - Bayern Muenchen Incar Pau Torres untuk Gantikan David Alaba

Namun, sang pemain selalu menolak karena mengaku ingin mencari pengalaman baru di luar Jerman.

Pada awal 2021, Alaba akhirnya resmi menyatakan akan hengkang dari tim yang telah ia perkuat selama 10 musim itu.

Kondisi Alaba ini pun membuatnya diburu oleh sejumlah raksasa Eropa.

Adapun Real Madrid merupakan tim yang dikabarkan terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Alaba.

Menurut pakar transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, Madrid telah melakukan negosiasi dengan Alaba sejak 1 Januari 2021 silam.

Respons bek kidal itu pun dilaporkan positif karena tertarik memperkuat Los Blancos.

Setelah beberapa bulan berlalu, kabar soal transfer Alaba ke tim ibu kota Spanyol kembali mencuat.

Fabrizio Romano melaporkan negosiasi transfer Alaba ke Madrid segera tuntas.

Alaba pun dikabarkan segera resmi menjadi pemain Los Blancos pada Mei mendatang.

Bersama Los Blancos, sang pemain dilaporkan akan menerima gaji bersih senilai 12 juta euro atau sekitar Rp 210 miliar per musim.

Kedatangan Alaba ke Madrid tak hanya membuat pertahanan pasukan Zinedine Zidane semakin kuat, melainkan juga dapat menawarkan variasi lain.

Pasalnya, ia merupakan pemain serbabisa yang dapat berkontribusi di lini tengah, maupun di pos sayap kiri.

Alaba juga dapat membuat level serangan Los Blancos meningkat. Sebab, dia terbukti sebagai bek subur dengan torehan 33 gol dan 53 assist dari 428 laga bersama Die Roten.

Lewat torehan apik tersebut, Alaba sukses membantu Bayern Muenchen memenangkan 25 gelar, di antaranya dua titel Liga Champions dan sembilan trofi Bundesliga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com