Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Dortmund - Pep Guardiola Lega Laga Tidak Berakhir Imbang

Kompas.com - 07/04/2021, 05:42 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Kemenangan pada laga Manchester City vs Borussia Dortmund di leg pertama perempat final Liga Champions 2020/2021, membuat Pep Guardiola lega.

Setelah sempat imbang 1-1, pertandingan Man City vs Dortmund akhirnya dimenangi tim tuan rumah dengan skor tipis 2-1 pada perempat final Liga Champions, Selasa (6/4/2021) atau Rabu (7/4/2021) dini hari WIB.

Berlaga di Stadion Etihad, Manchester, The Citizens - julukan Man City - sukses unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak Kevin de Bruyne pada menit ke-19.

Namun, tim asuhan Pep Guardiola itu nyaris gagal mengamankan kemenangan saat pemain Dortmund, Marco Reus, mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-84.

Baca juga: Hasil Lengkap Liga Champions, Satu Kaki Real Madrid-Man City di Semifinal

Beruntung bagi Man City, Phil Foden berhasil membawa timnya kembali unggul setelah mencetak gol pada menit akhir pertandingan. 

Manajer Man City, Pep Guardiola, pun mengungkapkan rasa lega setelah pasukannya berhasil mengamankan tiga poin pertama di perempat final Liga Champions musim ini.

"Lebih baik menang daripada imbang. 2-1, Liga Champions, kami akan ke sana (markas Dortmund) untuk menang," kata Pep Guardiola kepada BT Sport.

Pep Guardiola mengatakan, timnya tidak bermain dengan bagus pada babak pertama sehingga minim peluang yang tercipta.

Namun, menurut dia, Man City telah bermain dengan baik di babak kedua meskipun tidak berhasil mencetak banyak gol tambahan.

"Babak kedua lebih baik, kami memiliki dua atau tiga peluang emas untuk mencetak gol kedua atau ketiga, tapi itu tidak terjadi," tutur sang pelatih.

"Setelah kami kebobolan 1-1, kami mencetak gol terakhir," ujar Pep Guardiola menambahkan.

Pep Guardiola juga mengapresiasi aksi Phil Foden yang berhasil mempersembahkan gol kemenangan untuk Man City.

"Pada babak kedua, dia (Phil Foden) adalah ancaman untuk mereka (Dortmund)," kata Guardiola.

"Dia memiliki dua atau tiga peluang dan akhirnya bisa mencetak gol," ujar pelatih asal Spanyol itu lagi.

Lebih lanjut, Pep Guardiola menyadari, Man City masih memikul beban untuk menghadapi laga leg kedua di kandang Dortmund.

Baca juga: Hasil Liga Champions, Akhirnya Man City Kebobolan Juga...

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com