Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs AC Milan, Imbang Rasa Menang bagi Rossoneri

Kompas.com - 12/03/2021, 07:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - AC Milan sangat puas dengan hasil imbang pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2020-2021 melawan Manchester United.

AC Milan beru saja menyelesaikan laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa melawan Manchester United, Kamis (11/3/2021) atau Jumat dini hari WIB.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Old Trafford itu, AC Milan berhasil menahan tuan rumah dengan skor 1-1.

Jala gawang AC Milan lebih dulu bergetar pada menit ke-50. Mereka kebobolan oleh gol sundulan pemain 18 tahun, Amad Diallo.

Baca juga: 5 Fakta Man United Vs AC Milan - Rossoneri Alergi Tim Inggris, Kecuali Arsenal

Rossoneri baru bisa membalasnya pada masa injury time babak kedua (90+2') melalui tandukan bek senior mereka, Simon Kjaer.

Meski AC Milan hanya bermain imbang, sang pelatih Stefano Pioli sangat puas dengan hasil yang didapat.

"Sebelum pertandingan kami akan sangat senang dengan hasil imbang 1-1," ucap Pioli, sebagaimana dikutip dari laman resmi UEFA.

Juru taktik asal Italia itu juga tak lupa memuji performa para anak asuhnya yang dinilai tampil baik sepanjang pertandingan.

Baca juga: Man United Vs AC Milan, The Red Devils Siap-siap Kalah di San Siro

"Ini tim yang luar biasa, para pemain selalu memberikan 100 persen mereka di setiap pertandingan, mereka luar biasa," kata Pioli.

"Setelah malam ini kami tahu bahwa kami bisa mendapatkan lebih banyak lagi setelah penampilan ini," imbuhnya.

Pioli jelas senang dengan hasil ini karena bisa dibilang sebuah kemenangan untuk AC Milan, meski skor akhirnya sama kuat. 

Sebab, AC Milan mencuri satu gol tandang yang sangat berharga untuk modal mereka menjamu Man United di San Siro pada leg kedua, Kamis (18/3/2021) atau Jumat dini hari WIB.

Baca juga: Man United Vs AC Milan, Tanda Tersingkirnya Setan Merah Sudah Terlihat

Berkat gol tandang itu, Il Diavolo Rosso cuma perlu menahan imbang The Red Devils tanpa gol untuk lolos ke perempat final Liga Europa.

Pioli menuntut Gianluigi Donnarumma dkk untuk bermain istimewa lagi agar bisa lolos ke tahap berikutnya.

"Itu adalah penampilan yang hebat dan hasil yang luar biasa," kata pelatih berusia 55 tahun itu.

"Kami membutuhkan penampilan sempurna lainnya untuk lolos dengan melawan tim yang begitu kuat," ucap Pioli mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com