Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawaban Petinggi Persib soal Alasan Omid Nazari Tinggalkan Persib

Kompas.com - 25/02/2021, 11:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Manajemen Persib Bandung mengonfirmasi mundurnya Omid Nazari dari skuad klub berjulukan Maung Bandung itu.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono, mengatakan, Omid Nazari mengajukan pengunduran diri pada awal Februari 2021 sebelum ada keputusan bergulirnya Piala Menpora 2021.

Terkait alasan pasti pengunduran diri Omid Nazari, Teddy tidak mengetahui pasti alasan pemain berdarah Iran-Filipina itu mundur. Hanya, yang pasti, Teddy menegaskan, alasannya bukan karena ketidaksepakatan perpanjangan kontrak.

Pasalnya, sebelum pulang ke Swedia, Nazari sudah menyatakan untuk bertahan di Persib. Bahkan, mantan pemain Ceres Negros itu sudah menandatangani perpanjangan kontrak hingga Desember 2021.

Baca juga: Persib Bandung Resmi Lepas Omid Nazari

"Bukan (tidak sepakat kontrak), dia sudah terikat kontrak sampai Desember 2021. Jadi, dia mundur, tetapi saya enggak tahu pasti apa alasannya, katanya dia akan main di klub Filipina," kata Teddy kepada wartawan, Rabu (24/02/2021).

Selain itu, Teddy menduga situasi kompetisi sepak bola Indonesia pada masa pandemi Covid-19 menjadi alasan Nazari meninggalkan Persib. Seperti diketahui, sejak pandemi Covid-19 menerpa, kompetisi sepak bola Indonesia terpaksa dihentikan.

Terhitung sejak pertengahan Maret 2020, kompetisi sepak bola profesional Indonesia terhenti karena pandemi.

Sejak saat itu, kelanjutan kompetisi pun tak kunjung mendapatkan kepastian, walau berbagai upaya sudah dilakukan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menggulirkan kembali kompetisi.

Baca juga: Wander Luiz dan Nick Kuipers Masuk Proyeksi Skuad Persib di Piala Menpora

Akan tetapi, upaya yang dilakukan kerap menemui jalan buntu. Sebab, kasus penyebaran virus corona di Indonesia terus melonjak tajam.

Hal tersebut yang kemudian membuat Kepolisian Republik Indonesia (Polri) tak kunjung memberikan izin penyelenggaraan kompetisi. Situasi tersebut kemudian membuat PSSI memutuskan menghentikan gelaran kompetisi musim 2020.

"Mungkin kondisi kompetisi di sini belum jelas, tetapi saya enggak tahu pasti. Ya dia sudah tidak bisa lagi dengan kondisi yang belum jelas," kata Teddy.

Meski begitu, kejelasan soal kompetisi sepak bola Indonesia saat ini mulai ada titik terang. Sebab, Polri memberikan kesempatan kepada PSSI dan PT LIB dengan mengizinkan digelarnya turnamen Piala Menpora 2021.

Teddy mengatakan, manajemen Persib sejatinya sudah berbicara kepada Nazari, membujuknya untuk bertahan karena kepastian terkait kompetisi mulai menemui titik terang dengan digelarnya Piala Menpora.

Akan tetapi, keputusan Nazari untuk meninggalkan Persib tampaknya sudah bulat. Selain itu, Nazari juga mengungkapkan keinginannya mundur sebelum ada pengumuman digelarnya Piala Menpora 2021.

"Ini kan dia sudah ngomong sebelum adanya Piala Menpora dan segalanya. Kami coba bicara sama dia, tetapi dia kayaknya sudah bulat," tegas pria berkacamata itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

Liga Lain
Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com