Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Atletico Vs Levante - Penghancur Madrid Beraksi Lagi, Suarez dkk Tumbang

Kompas.com - 21/02/2021, 00:22 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Opta Jose

KOMPAS.com - Pemain Levante yang pernah menghadirkan mimpi buruk bagi Real Madrid, Jose Luis Morales, kembali beraksi pada laga kontra Atletico Madrid.

Jose Luis Morales mencetak satu gol pada laga Atletico vs Levante yang berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (20/2/2021) dini hari WIB tersebut.

Adapun duel Atletico vs Levante termasuk dalam rangkaian pekan ke-24 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2020-2021.

Dalam laga tersebut, Jose Luis Morales mencetak gol pada menit ke-30.

Baca juga: Klausul Khusus Luis Suarez yang Bisa Membuat Atletico Kehilangan Sang Mesin Gol

Dia menjadi salah penentu kemenangan Levante atas tuan rumah Atletico Madrid yang harus menyerah dengan skor 0-2.

Adapun satu gol tambahan untuk Levante dicetak oleh Jorge de Frutos pada menit ke-90+5.

Jose Luis Morales pun mengukir capaian gemilang lewat sumbangan satu golnya ke gawang Atletico Madrid.

Melansir Opta Jose, Luis Morales menjadi satu-satunya pemain yang mampu mencetak gol pada laga tandang kontra Atletico dan Real Madrid di Liga Spanyol musim ini.

Pada laga tandang kontra Real Madrid, 30 Januari 2021, Luis Morales juga membukukan satu gol dan membantu Levante menang 2-1.

Baca juga: Real Madrid Ditaklukkan Levante, Courtois Panjatkan Doa Buruk buat Atletico

Selain mengukir capaian individu, Luis Morales sekaligus membawa Levante naik ke peringkat kedelapan klasemen Liga Spanyol musim 2020-2021.

Saat ini, Levante mengoleksi 31 poin dari hasil tujuh kemenangan, 10 seri, dan tujuh kekalahan.

Levante juga mengganggu perjuangan Atletico Madrid yang tengah berada di puncak klasemen.

Dengan kekalahan dari Levante, Atletico Madrid harus puas mengantongi 55 poin dari 23 pertandingan.

Baca juga: Dibuang Barcelona, Luis Suarez Tak Hilang Antusiasme dan Kepercayaan Diri

Susunan pemain Atletico vs Levante:

Atletico Madrid (3-4-2-1): Jan Oblak (GK); Mario Hermoso, Felipe, Jose Gimenez (54' Thomas Lemar); Renan Lodi, Geoffrey Kondogbia (61' Lucas Torreira), Koke (74' Moussa Dembele), Marcos Llorente; Joao Felix, Angel Correa (61' Ricard Sanchez); Luis Suarez.

Pelatih: Diego Simeone.

Levante (3-4-2-1): Dani Cardenas (GK); Ruben Vezo, Oscar Duarte, Riber Pier; Coke (71' Sin), Mickael Malsa, Enis Bardhi, Tono (71' Carlos Clerc); Ruben Rochina (62' Jorge de Frutos), Jose Luis Morales (80' Nikola Vukcevic); Sergio Leon (62' Dani Gomez).

Pelatih: Paco Lopez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com